Media Belanda Singgung Gambaran Perjalanan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Bawah Asuhan Patrick Kluivert - Semua Halaman - Bolasport
Sepak bola Indonesia
Media Belanda Singgung Gambaran Perjalanan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Bawah Asuhan Patrick Kluivert - Semua Halaman - Bolasport
BOLASPORT.COM - Media Belanda menyinggung gambaran perjalanan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di bawah asuhan Patrick Kluivert.
Terpilihnya Patrick Kluivert sebagai pelatih Timnas Indonesia yang baru turut mengundang atensi dari salah satu media Belanda.
PSSI selaku induk sepak bola Indonesia resmi menunjuk Patrick Kluivert sebagai pelatih baru Tim Merah Putih.
Pengumuman terkait peresmian Kluivert disampaikan oleh PSSI melalui laman resminya pada Rabu (8/1/2025).
"PSSI resmi menetapkan Kluivert sebagai pelatih baru Timnas Indonesia," tulis pihak PSSI.
"Pelatih asal Belanda tersebut dikontrak dua tahun dari 2025 hingga 2027 dengan opsi perpanjangan kontrak," demikian bunyi pernyataan resmi PSSI.
Kluivert bakal dibantu oleh dua asisten pelatih yang merupakan kompatriotnya, yakni Alex Pastoor dan Denny Landzaat.
Baca Juga: Layaknya Lionel Messi, Lamine Yamal Ingin Terus Terikat dengan Barcelona
Mengemban tugas sebagai juru taktik Timnas Indonesia yang menggantikan Shin Tae-yong, tugas Kluivert dipastikan berat.
Pasalnya, pelatih asal Belanda itu memiliki tanggung jawab untuk meloloskan Jay Idzes dkk. ke Piala Dunia 2026.
Itu adalah sebuah tuntutan yang digaungkan oleh sebagian besar dari netizen di Indonesia.
Media Belanda, Voetbal Internasional, bahkan turut menyoroti Kluivert.
Tidak hanya itu saja, Voetbal Internasional juga memberikan gambaran soal langkah-langkah yang patut ditempuh oleh Kluivert agar bisa meloloskan Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026.
Sebagaimana diketahui debut Kluivert sebagai pelatih bakal dilakoni pada 20 Maret mendatang.
Itu adalah matchday ke-7 melawan Australia di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Baca Juga: Patrick Kluivert Soal Tugas Jadi Pelatih Timnas Indonesia: Luar Biasa!
Untuk ini, Australia menjadi pesaing terberat dalam perebutan tiket otomatis ke Piala Dunia 2026 yang digelar di Amerika Serikat, Kanada dan Meksiko.
Pasalnya, setelah menjalani enam pertandingan, Australia berada di posisi kedua dengan tujuh poin.
The Socceroos berada di belakang pemimpin klasemen sementara Grup C, Jepang.
Sementara itu, Indonesia berada di urutan ketiga, hanya terpaut satu poin di belakang Australia.
Indonesia bakal lolos otomatis ke putaran final Piala Dunia 2026 jika mengamankan posisi dua besar.
Itu tidak mudah lantaran usai melawan Australia, Skuad Garuda masih harus berjumpa dengan Bahrain dan China.
Duel pamungkas ditutup dengan pemuncak klasemen Grup C, Jepang.
Pesaingnya, Australia, juga masih akan berjumpa dengan Samurai Biru pada laga kedelapannya di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Jika gagal di putaran ketiga, Indonesia masih tetap memiliki peluang dengan beberapa catatan.
Namun, perjalanan mereka akan memakan waktu yang cukup panjang dan melelahkan.
Ini yang perlu dihindari oleh Kluivert karena Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia masih memiliki putaran keempat dan kelima.
Seperti yang telah disebutkan, di putaran ketiga, tiket Piala Dunia 2026 hanya didapatkan oleh dua tim teratas di setiap grup.
Peringkat tiga dan empat akan melaju ke babak kualifikasi keempat untuk menjalani pertandingan ulang lainnya, sedangkan dua tim dengan peringkat terendah langsung tereliminasi.
Di putaran keempat, ada dua grup yang terdiri dari tiga negara.
Setiap juara grup yang berarti tim berperingkat pertama akan mendapatkan tiket kelolosan ke Piala Dunia, sementara peringkat dua segera menuju putaran kelima.
Baca Juga: Mees Hilgers Sudah Tak Sabar Dilatih Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
Putaran kelima, seperti putaran pertama, terdiri dari dua bagian.
Pada bulan November 2025, negara-negara yang finis di urutan kedua dalam grup di putaran keempat akan saling berhadapan, dengan pemenangnya akan lolos ke putaran keenam.
Babak tersebut akan terdiri dari turnamen mini antarbenua, di mana enam negara akan memperebutkan dua tiket terakhir ke Piala Dunia.
Gambaran yang diberikan Voetbal Internasional tersebut jelas menjadi awal yang terjal dalam karier Patrick Kluivert selaku nakhoda baru Indonesia.
Komentar