Media Australia Ketar-ketir Socceroos ‘Resmi’ Kehilangan Amunisi Berharganya Jelang Hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 - tvOne
Sepak bola Indonesia,
Media Australia Ketar-ketir Socceroos ‘Resmi’ Kehilangan Amunisi Berharganya Jelang Hadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Media Australia panik lantaran Timnas Australia dipastikan kehilangan amunisi berharganya saat menghadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Senin, 30 Desember 2024 - 07:43 WIB
Jakarta, tvOnenews.com - Media Australia panik lantaran Timnas Australia dipastikan kehilangan salah satu amunisi berharganya saat menghadapi Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Skuad Garuda sedang berjuang di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada saat ini, dengan menempati peringkat ketiga di Grup C.
Tim besutan Shin Tae-yong berhasil merengkuh enam poin dari enam laga, namun hanya unggul agresivitas dan selisih gol dari tiga tim di belakangnya, yaitu Arab Saudi, Bahrain, dan China.
Kemenangan 2-0 atas Arab Saudi pada November lalu memperbesar peluang Timnas Indonesia untuk lolos ke putaran final.
Sebab, mereka kini hanya terpaut satu poin dari Australia yang berada di peringkat kedua klasemen sementara.
Sebagai informasi, untuk lolos langsung ke putaran final, Timnas Indonesia perlu finis di dua besar, dan posisi kedua terlihat terjangkau saat ini.
Apalagi, skuad Garuda akan menghadapi pesaingnya secara langsung pada Maret 2025 meendatang, yaitu Australia, dengan melawat ke Sydney.
Meski harus bertandang ke Sydney, Timnas Indonesia mendapatkan kabar yang bisa menguntungkan lantaran Australia bakal kehilangan salah satu bek tangguhnya.
Harry Souttar dikonfirmasi mengalami cedera tendon Achilles, yang akan membuatnya absen hingga akhir musim ini, sebagaimana dilaporkan oleh media Australia, Daily Telegraph.
Bek tengah berpostur 198 cm tersebut mengalaminya pada saat membela klubnya, Sheffield United, yang meminjamnya dari Leicester City, dalam kekalahan 0-2 dari Burnley pada Kamis (26/12/2024) lalu.
Lebih lanjut menurut Daily Telegraph, Souttar memerlukan waktu sembilan hingga 12 bulan untuk sembuh, sehingga kini dikembalikan ke klubnya Leicester City.
Jika demikian, maka pemain berusia 26 tahun itu dipastikan absen saat Australia menjamu Timnas Indonesia pada 20 Maret 2025 mendatang.
Souttar pun seakan telah mengonfirmasinya secara resmi melalui unggahan di media sosial Instagram-nya, bahwa dia akan absen hingga musim ini berakhir, alias hingga Juni 2025.
“Sayangnya saya akan absen selama beberapa waktu, namun saya mengharapkan semua orang di klub yang terbaik untuk sisa musim ini dan melebihinya,” kata Souttar dalam unggahan di Instagram.
Media Australia lainnya, Fox Sports, menggarisbawahi bahwa Socceroos telah banyak kehilangan pemain akibat cedera belakangan.
Sebelumnya, bek Parma Alessandro Circati mengalami cedera ligamen lutut anterior (ACL) pada bulan September, selagi Kusini Yengi mengalami masalah saat menghadapi Bahrain pada November lalu.
Circati kemungkinan belum bisa dimainkan saat Australia menghadapi Timnas Indonesia, selagi Yengi masih bisa diharapkan tampil karena diperkirakan pulih pada pertengahan Februari.
Namun, cederanya Souttar membuat Fox Sports ketar-ketir lantaran Socceroos wajib menang pada dua laga berikutnya di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Maret 2025, menghadapi Timnas Indonesia dan China.
- 2024 Asian Football Confederation (AFC)
“Mereka menghadapi Indonesia di Sydney pada Kamis 20 Maret, sebelum melakoni laga tandang ke China pada lima hari kemudian. Keduanya adalah laga yang harus dimenangkan,” tandasnya.
Mereka menekankan bahwa Timnas Indonesia hanya berada satu poin di belakang Australia, dan ada tiga tim lainnya yang memiliki poin yang sama.
“Australlia menempati posisi itu [peringkat kedua] sekarang, namun tim asuhan Tony Popovic hanya unggul satu poin di depan empat tim yang dipimpin Indonesia,” lanjutnya.
“Finis di dua besar pada fase ini akan memberikan tiket otomatis ke edisi berikutnya Piala Dunia di Amerika Utara pada 2026,” pungkas Fox Sports. (rda)
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Jangan Salah Lagi, Ustaz Adi Hidayat Uraikan Tata Cara Sujud dalam Shalat yang Benar untuk Kesehatan
Religi
- 30/12/2024 - 19:10
Ustaz Adi Hidayat (UAH) menguraikan secara detail mengenai tata cara sujud saat melaksanakan shalat agar tidak keliru dan melancarkan kesehatan pada tubuh.
Sebelum Bertemu Thailand atau Filipina di Final Piala AFF 2024, FIFA Beri Mendadak Kabar Baik untuk Vietnam
Bola
- 30/12/2024 - 19:01
Timnas Vietnam melangkah maju ke Final Piala AFF 2024, seusai menang dengan skor telak atas Singapura. FIFA memberi kabar terbaru soal Vietnam, mereka bilang...
Jelang Tahun Baru 2025, Jumlah Penumpang di Terminal Kalideres Menurun
Nasional
- 30/12/2024 - 18:58
Jumlah penumpang di Terminal Kalideres, Jakarta Barat mulai mengalami penurunan menjelang malam pergantian Tahun Baru 2025.
Lama-lama Gerah, Orang Terdekat Aisar Khaled Bantah Soal Tudingan Manfaatkan Fuji, Justru Bilang…
Trend
- 30/12/2024 - 18:58
Lama-lama gerah, orang terdekat Aisar Khaled bantah soal tudingan manfaatkan popularitas Fuji An. Apa yang dikatakan orang terdekat Aisar itu? Simak di sini!
Komentar