Sepak Bola Indonesia,
Lelang Jersey Marselino, Tawaran Sentuh Rp45 Juta dalam 1 Jam
Gabungan komunitas pecinta jersey melakukan lelang kostum Timnas Indonesia yang dipakai Marselino Ferdinan saat melawan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Melalui unggahan di Instagram, Selasa (24/12), akun Surabaya Jersey Community mengumumkan lelang jersey Marselino Ferdinan. Proses lelang dilakukan dengan mencantumkan nilai tawaran yang dibuka hingga Sabtu (28/12) mendatang.
Berdasarkan pantauan CNNIndonesia.com pada Selasa (24/12) pukul 20.35 WIB, unggahan tersebut sudah mengundang ratusan komentar dari warganet. Tawaran tertinggi hingga satu jam setelah gambar diunggah adalah sebesar Rp45 juta.
Mengingat masa lelang masih bertahan hingga akhir pekan ini, bukan tak mungkin nilai tawaran akan jauh meningkat. Mengingat kostum tersebut dipakai oleh Marselino saat menghadapi Arab Saudi di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 19 November lalu.
Marselino memakai jersey tersebut saat bermain di babak kedua pertandingan atau ketika pemain 20 tahun itu mencetak gol penutup dalam kemenangan 2-0 Timnas Indonesia. Menggunakan kostum itu pula Marselino melakukan selebrasi ikonik dengan duduk di kursi anak gawang di sudut lapangan.
Berkat kemenangan itu pula, Timnas Indonesia masih punya kesempatan besar untuk lolos ke Piala Dunia 2026. Kini skuad Garuda berada di peringkat ketiga klasemen sementara Grup C dengan enam angka.
Nantinya panitia akan mengumumkan pemenang lelang jersey Marselino Ferdinan. Seluruh hasil lelang akan disalurkan untuk kegiatan amal yang salah satunya adalah renovasi SD Tuna Jaya di Surabaya.
Beberapa komunitas seperti Surabaya Jersey Community, Komunitas Pangkas Rambut Surabaya, Kolektor Jersey Timnas Indonesia, dan komunitas lainnya ikut dalam kegiatan ini.
Komentar