Ferarri Keberatan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Disebut Tim B - CNN Indonesia

 Sepak Bola Indonesia,

Ferarri Keberatan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Disebut Tim B

Senin, 09 Des 2024 10:20 WIB

Muhammad Ferarri tidak mau ada perbedaan penyebutan di Timnas Indonesia. (Dok. PSSI)

Jakarta, CNN Indonesia 

--

Jelang melawan Myanmar di Yangon, Senin (9/12), bek Muhammad Ferarri keberatan jika Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 disebut sebagai tim B.

"Untuk turnamen ini, sama saja untuk tim A atau tim B," ujar Ferarri dalam jumpa pers jelang Myanmar vs Indonesia, Minggu (8/12).

Timnas Indonesia menggunakan mayoritas pemain U-22 untuk berlaga di Piala AFF 2024. Status ASEAN Championship atau Piala AFF yang bukan agenda resmi FIFA membuat pelatih Shin Tae Yong tidak bisa memanggil pemain langganan Timnas Indonesia.

Banyak pemain di skuad Timnas Indonesia saat ini yang belum pernah memperkuat tim di level senior. Pemain tertua di Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024 adalah Asnawi Mangkualam yang berusia 25.

Namun, Ferarri mengatakan skuad Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 tidak bisa disebut sebagai tim A atau B. Pasalnya, semua pemain yang dipanggil juga sering bermain di Liga 1.

"Yang orang anggap dari pemain tim B seperti itu, bagi saya sendiri, banyak dari para pemain pun main di Liga [1]. Mungkin tidak hanya saya, tapi rata-rata pemain dapat menit bermain yang banyak di liga," kata Ferarri.

Selain itu Ferarri juga mengingatkan Myanmar bahwa Timnas Indonesia diperkuat sejumlah pemain yang berpengalaman bermain di luar negeri.

"Seperti Marselino [Ferdinan] pun banyak pengalaman di Eropa, seperti juga Rafael [Struick]. Itu sangat penting untuk saya dan untuk mendapat pengalaman dari pemain-pemain yang bermain di luar negeri, mungkin itu sangat berguna bagi saya. Saya banyak belajar dari mereka," ucap bek Persija Jakarta itu.

Terkait laga melawan Myanmar, Ferarri mengatakan Timnas Indonesia tidak takut melawan tuan rumah yang dihuni para pemain senior.

"Bagi saya pertandingan besok [Senin[ tidak mudah, karena Myanmar merupakan tim yang bagus dan mereka juga mengirim tim senior. Dan seperti Anda ketahui, sebagian besar pemain kami adalah pemain U-22 dan kami berharap bisa mendapat hasil bagus besok, dan untuk itu kami harus bersatu dan bekerja keras," ucap Ferarri.

Sepanjang sejarah pertemuan antara Timnas Indonesia melawan Myanmar, tim Garuda memiliki catatan head-to-head yang lebih dominan dengan sembilan kemenangan, tiga kali imbang, dan empat kali kalah sejak 1996.

(har/har)

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita