Di Detik-detik Terakhir, Keputusan FIFA Ini Ternyata Bisa Bantu Timnas Indonesia Lolos ke Semifinal Piala AFF 2024 - tvOne

 Sepak Bola Indonesia, Asean Cup, Piala AFF 

Di Detik-detik Terakhir, Keputusan FIFA Ini Ternyata Bisa Bantu Timnas Indonesia Lolos ke Semifinal Piala AFF 2024

tvOnenews.com - Siapa sangka, ternyata keputusan FIFA ini bisa membantu Timnas Indonesia untuk lolos ke semifinal Piala AFF 2024.

Saat ini Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong sedang berada dalam posisi yang belum aman.

Meski menempati peringkat kedua Klasemen Grup B, selisih raihan poin Timnas Indonesia sangat tipis dibanding tim lain seperti Myanmar dan Filipina.

Sementara itu, hanya tersisa satu pertandingan yang menjadi penentuan bagi Timnas Indonesia.

Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Filipina sebagai laga terakhir di fase grup.

Jika kalah melawan Filipina, maka dipastikan Timnas Indonesia tersingkir dan tak bisa lanjut ke semifinal.

Sementara jika hasilnya imbang, maka Timnas Indonesia perlu berharap Myanmar kalah melawan Vietnam.

Saat ini Myanmar memiliki perolehan poin yang sama seperti Timnas Indonesia dengan selisih gol yang juga mirip.

Oleh karena itu, laga Vietnam vs Myanmar juga sangat berpengaruh besar bagi nasib Timnas Indonesia di ajang AFF 2024.

Beruntungnya, terdapat satu keputusan FIFA yang sangat menguntungkan dan bisa membantu Timnas Indonesia untuk lolos ke semifinal.

Keputusan FIFA tersebut berkaitan dengan pertandingan Vietnam vs Myanmar yaitu terkait diizinkannya Nguyen Xuan Son untuk ikut bermain.

Sebagaimana diketahui, regulasi FIFA tidak mengizinkan Nguyen Xuan Son untuk membela Vietnam karena pemain naturalisasi tersebut belum genap 5 tahun tinggal di Vietnam.

Kini Nguyen Xuan Son sudah memenuhi persyaratan FIFA dan kemungkinan besar akan tampil melawan Myanmar.

Nguyen Xuan Son ini disebut-sebut sebagai striker ganas yang dapat membantu Timnas Vietnam di lini serang.

"Tepat di saat lini serang Vietnam sedang bermasalah, pelatih Kim Sang-sik mendatangkan Nguyen Xuan Son. Striker berusia 27 tahun itu akan bisa bermain pada pertandingan mendatang melawan Timnas Myanmar," tulis media Vietnam, Soha, seperti dilansir tvOnenews.com.

"Pada pertandingan-pertandingan sebelumnya, duduk di tribun menyaksikan rekan satu timnya bermain, Nguyen Xuan Son tidak bisa menyembunyikan kegembiraannya. Ia siap bergabung dan berkontribusi untuk timnas Vietnam," lanjutnya.

Perlu diketahui, Vietnam juga membutuhkan hasil positif saat melawan Myanmar agar mereka tidak tersingkir dari Piala AFF 2024.

Hasil imbang ataupun kalah akan sangat merugikan bagi Vietnam.

Dengan menang melawan Myanmar, maka Vietnam akan berada di puncak klasemen sekaligus menghindari peluang bertemu Thailand di babak semifinal.

Di sisi lain, Timnas Indonesia juga sangat membutuhkan kemenangan Vietnam agar posisi Skuad Garuda tidak digeser Myanmar.

Oleh sebab itu, dengan diizinkannya Nguyen Xuan Son bertanding membela Vietnam oleh FIFA maka akan menjadi keuntungan juga bagi Timnas Indonesia.

"Memberikan "segel pedang" di lini ofensif kepada Nguyen Xuan Son, pelatih Kim Sang-sik mungkin menemukan solusi sempurna untuk membantu pasukan kaos merah mencapai tujuan besar mereka," tulis media Vietnam, Soha.

"Angka tidak bohong, Nguyen Xuan Son (nama asli Rafaelson) merupakan striker terbaik di V.League dalam 3 musim terakhir. Sejak awal tahun 2023, penyerang berusia 27 tahun itu telah mencetak 54 gol di divisi tertinggi Vietnam," lanjutnya.

Jika Vietnam berhasil kalahkan Myanmar, maka Timnas Indonesia hanya perlu menahan imbang Filipina besok.

(far)


Dapatkan berita menarik lainnya dari tvOnenews.com di Google News, Klik di Sini

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita