Timnas Indonesia Dibantai Jepang, SUGBK Ternodai Lagi Setelah 37 Tahun - Semua Halaman - Bolasport

 

Timnas Indonesia Dibantai Jepang, SUGBK Ternodai Lagi Setelah 37 Tahun - Semua Halaman - Bolasport

BOLASPORT.COM - Stadion Utama Gelora Bung Karno harus ternodai lagi setelah 37 tahun usai Timnas Indonesia dibantai oleh Timnas Jepang dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Matchday kelima Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia menjadi mimpi buruk bagi Timnas Indonesia.

Pasalnya, Indonesia dibuat tak berkutik saat menjamu Timnas Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (15/11/2024) malam WIB.

Tanpa tanggung-tanggung Skuad Garuda dibabat habis oleh Samurai Biru dengan skor mencolok 0-4!

Padahal di awal-awal pertandingan Indonesia beberapa kali mendapatkan peluang emas untuk membuka angka.

Namun, Dewi Fortuna lebih berpihak kepada skuad arahan Hajime Moriyasu.

Bermain di bawah guyuran hujan, Jepang berhasil leading 2-0 di babak pertama.

Baca Juga: Klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Timnas Indonesia Dihempas Jepang Jadi Juru Kunci dengan SG -5, Garuda Hitung Ulang Peluang Lolos

Gol pertama mereka lahir dari bunuh diri Justin Hubner yang salah mengantisipasi sepakan dari Daichi Kamada di dalam kotak penalti.

Untuk gol kedua, giliran Takumi Minamino yang mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-40.

Di babak kedua, dominasi Jepang kian tak terbendung setelah sukses mencetak dua gol tambahan ke gawang Maarten Paes.

Hidemasa Morita mencetak gol ketiga Jepang saat laga menapaki menit ke-49.

Pada akhirnya pesta Samurai Biru ditutup oleh gol Yukinari Sugawara (69') yang menyudahi laga dengan keunggulan 4-0.

Hasil ini tentu menyesakkan bagi Indonesia mengingat dari lima pertandingan kualifikasi yang sudah dijalani, belum satu pun yang membuahkan kemenangan.

Dengan catatan itu pula, sejauh ini Indonesia mencatatkan 3 hasil imbang dan menelan 2 kekalahan.

Baca Juga: Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Kevin Diks Cedera, Timnas Indonesia Tertinggal 0-2 dari Jepang pada Babak Pertama

Tidak hanya itu saja, pembantaian di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) juga mencoreng kehebatan kandang Indonesia tersebut.

Catatan Transfermarkt menyebutkan bahwa kali terakhir Indonesia kalah di SUGBK dari Jepang pada Juni 1987.

Momen tersebut terjadi ketika Skuad Garuda kalah 1-2 dalam momen Kualifikasi Olimpiade AFC 1988.

Setelah 37 tahun berlalu, SUGBK kembali menjadi saksi bisu bagi kekalahan tim nasional.

Hanya saja kekalahannya sangat telak dengan kebobolan 4 gol tanpa balas.

Perjuangan skuad asuhan Shing Tae-yong semakin berat untuk lolos otomatis ke putaran final Piala Dunia 2026.

Meskipun masih memiliki 5 pertandingan tersisa di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Indonesia wajib menyapu bersih laga tersisa.

Baca Juga: Rizky Ridho Ingin Banyak Curi Ilmu dari Kevin Diks di Timnas Indonesia

Hal ini dikarenakan mereka saat ini mendiami posisi juru kunci Grup C dengan koleksi 3 poin.

Pertandingan terdekat Timnas Indonesia adalah melawan Arab Saudi.

Kembali SUGBK menjadi venue untuk laga melawan Arab Saudi dengan jadwal kick-off Selasa (19/11/2024) pukul 19.00 WIB.

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita