RESMI - Pep Guardiola Teken Kontrak Baru di Man City, Dinasti Kejayaan Berlanjut sampai 2027 - Semua Halaman - Bolasport

 

RESMI - Pep Guardiola Teken Kontrak Baru di Man City, Dinasti Kejayaan Berlanjut sampai 2027 - Semua Halaman - Bolasport

BOLASPORT.COM - Pep Guardiola resmi memperpanjang masa baktinya di Man City untuk meneruskan misi membangun dinasti kejayaan lebih dari satu dekade.

Konfirmasi penandatanganan kontrak baru Pep Guardiola diumumkan pada Kamis (21/11/2024) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.

Pelatih sukses asal Spanyol menambah masa baktinya di Etihad hingga 2027.

Durasi tersebut bertambah dua tahun dari kontrak lama yang segera kedaluwarsa akhir musim ini.

Berakhir sudah desas-desus yang menyatakan sang arsitek bakal hengkang dari Etihad Stadium.

Sebaliknya, Pep menegaskan komitmen untuk mengabdi lebih dari satu dekade di Manchester Biru.

Saat kontrak barunya berakhir nanti, dia akan menghabiskan 11 tahun menukangi The Citizens.

“Saya memiliki perasaan yang sangat spesial untuk Man City," ujar pria berusia 53 tahun.

"Itulah mengapa saya sangat senang bisa bertahan untuk dua musim lagi”.

“Terima kasih kepada semua orang yang terus memercayai dan mendukung saya”.

“Semoga sekarang kami dapat menambah lebih banyak lagi trofi yang telah kami menangkan," katanya, dikutip BolaSport.com dari laman klub.

We've got ???????? Guardiola! pic.twitter.com/JavtIW2Cjd

— Manchester City (@ManCity) November 21, 2024

Sebelumnya, masa depan Pep Guardiola ramai dipertanyakan di tengah kemunduran yang sedang dialami Manchester Biru.

Erling Haaland dkk masih berada di peringkat kedua klasemen Liga Inggris.

Namun, mereka sudah tertinggal 5 angka dari pemuncak tabel sementara, Liverpool.

The Citizens juga melakoni tren kalah beruntun dalam 4 partai terakhir lintas kompetisi.

Streak seburuk itu baru pertama dialami Pep sejak mulai menukangi Man City pada 2016 silam.

Baca Juga: Pep Guardiola Sepakat Bertahan di Man City, Setia walaupun Terancam Turun Kasta

Meski demikian, ia yakin membawa pasukannya segera bangkit seperti yang mereka tunjukkan dalam banyak kesempatan ketika merajai kompetisi.

"Kami telah mengalami begitu banyak waktu yang luar biasa bersama-sama," kata Pep lagi.

"Saya ingin membangkitkan tim lebih kuat dari sebelumnya dan mengembalikan mereka ke level tertinggi," tuturnya dalam kesempatan terpisah.

Selama menukangi Man City sejak 2016, eks gelandang dan pelatih Barcelona itu menghadirkan 18 gelar bergengsi ke Etihad.

Prestasi utama Pep ialah membawa klub meraih treble winners musim 2022-2023.

Selain itu, dirinya juga membawa The Citizens sebagai klub pertama yang memenangi Premier League 4 musim beruntun.

Rekornya yang luar biasa tak cuma menyentuh sisi raihan trofi.

Sudah menjalani 490 partai membesut The Citizens, dia menghiasinya dengan 353 kemenangan atau rasio keberhasilan mengalahkan lawan sampai 72 persen!

Tambahan masa kerja dua tahun lagi membuat Pep berpeluang menjadi pelatih dengan jumlah laga terbanyak dalam sejarah klub untuk melampaui Les McDowall (587 laga, 1950-1963).

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita