Pelatih Persib Dukung Keputusan Shin Tae-yong Andalkan Pemain U-22 di Piala AFF, Tapi - Viva

 

Pelatih Persib Dukung Keputusan Shin Tae-yong Andalkan Pemain U-22 di Piala AFF, Tapi

Pelatih Persib Dukung Keputusan Shin Tae-yong Andalkan Pemain U-22 di Piala AFF, Tapi..

Selasa, 5 November 2024 - 17:37 WIB

Bandung, VIVA – Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong bakal mengandalkan pemain U-22 untuk Piala AFF 2024. Alasannya, karena turnamen dua tahunan itu tidak masuk dalam kalender FIFA.

Timnas Indonesia berada di Grup B bersama Vietnam, Filipina, Myanmar dan Laos. Ajang ini berlangsung pada 8 Desember 2024 hingga 5 Januari 2025.

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak, mendukung penuh keputusan Shin Tae-yong yang memakai pemain U-22 di Piala AFF. Menurut dia, keputusan ini akan berdampak kepada klub.

Namun, di sisi lain ini akan menyulitkan Persib jika Shin Tae-yong memanggil banyak pemain muda dari timnya. Mengingat, ada regulasi setiap klub wajib menurunkan pemain U-22 disetiap pertandingan Liga 1.

"Ini bagus, ini ide yang bagus. Satu-satunya hal adalah bagaimana ini berdampak pada klub. Jika tertarik, bisa saja dia mengambil tiga pemain kami dan itu terlalu banyak jika mereka tidak mau mengubah jadwalnya," kata Bojan.

"Jika mereka memanggil tiga pemain kami, bagaimana kami bisa bermain. Jadi tentunya itu mempengaruhi kami," lanjutnya.

Pelatih asal Kroasia ini percaya PSSI dan LIB akan menghapus regulasi pemain U-22 ketika Piala AFF bergulir. Sebab, jika tidak ada perubahan akan menjadi masalah bagi Skuad Maung Bandung.

"Jika mereka mengambil tiga pemain, saya tidak lagi memiliki pemain U-22 lainnya. Jadi kami harus coba memainkan yang belum pernah tampil sebelumnya dan ini lucu. Jadi saya percaya mereka akan mengubahnya (regulasi)," terangnya.

PSSI dan LIB sempat menghapus regulasi pemain U-23 pada Liga 1 2023/2024 karena Timnas Indonesia U-23 akan berlaga di Piala Asia U-23 2024.

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong

Pemain Timnas Indonesia Berkumpul Tepat di Hari Pahlawan

Para pemain Timnas Indonesia akhir pekan ini mulai berkumpul di Jakarta untuk melakoni dua laga kandang putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia

img_title

VIVA.co.id

5 November 2024

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita