Menpora Sebut Estella Loupatty dan Noa Leatomu Diproyeksikan ke Piala Asia dan Kualifikasi Piala Dunia - Semua Halaman - Bolasport

 

Menpora Sebut Estella Loupatty dan Noa Leatomu Diproyeksikan ke Piala Asia dan Kualifikasi Piala Dunia - Semua Halaman - Bolasport

BOLASPORT.COM - Proses naturalisasi Estella Loupatty dan Noa Leatomu telah disetujui DPR RI dalam rapat Paripurna, Selasa (5/11/2024). Mereka pun diproyeksikan untuk memperkuat Timnas Wanita Indonesia ke Piala Asia 2026 dan Kualifikasi Piala Dunia 2027.

Hal ini disampaikan oleh Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo, bahwa setiap pemain yang di proses naturalisasi pasti memiliki target jangka pendek, menengah, hingga panjang.

Estella Loupatty dan Noa Leatomu memang telah beberapa kali menjalani latihan dengan Timnas Wanita Indonesia.

Namun, proses naturalisasinya akhirnya baru sampai di DPR RI pada Senin (4/11/2024).

Baca Juga: Estella Loupatty dan Noa Leatomu Bakal Jalani Sumpah di Belanda demi Bela Timnas Wanita Indonesia di ASEAN Women Cup 2024

Menpora Dito Ariotedjo yang menjalani rapat kerja dengan Komisi XIII dan Komisi X DPR RI ini memastikan proses naturalisasi Estella Loupatty dan Noa Leatomu, serta Kevin Diks disetujui.

DPRI RI pun akhirnya telah menyetujui proses naturalisasi ketiga pemain ini agar bisa menambah kekuatan Timnas Indonesia nantinya.

Setelah proses naturalisasi Estella LoupattyNoa Leatomu dan Kevin Diks telah disetujui DPR, ini akan dilanjutkan ke Sekertariatan Negara.

Kemudian apabila nanti sudah mendapat surat Keputusan Presiden (Keppres), bakal dilanjutkan ke Kementerian Hukum untuk menjalani sumpah menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).

Apabila sudah menjalani sumpah dan menjadi WNI, tentu saja tiga pemain ini diharapkan bisa memperkuat tim Merah Putih di ajang internasional nantinya.

Untuk Estella Loupatty dan Noa Leatomu ditargetkan PSSI bisa membela Timnas Wanita Indonesia yang bakal berjuang di ASEAN Women Cup 2024 pada 25 November mendatang.

Baca Juga: Timnas Wanita Indonesia Dibungkam Belanda 0-15 ketika Tim Asuhan Nova Arianto Menang 10-0

Oleh karena itu, PSSI berharap untuk sumpah WNI Estella Loupatty dan Noa Leatomu ini bisa dilakukan di Belanda, karena keduanya tengah memperbuat masing-masing tim.

Noa Leatomu yang memiliki darah keturunan dari sang Ayah yang berasal dari Maluku saat ini memperkuat klub Belanda Jong Fortuna Sittard.

Kemudian untuk Estella Loupatty sendiri saat ini tengah membela tim SC Telstar.

Saat ini kompetisi di Belanda tengah berjalan, sehingga mereka belum bisa ke Indonesia dan diharapkan sumpah digelar di Negeri Kincir Angin tersebut.

Estella Loupatty dan Noa Leatomu diharapkan bisa bergabung dengan Timnas Wanita Indonesia pada 21 November mendatang.

Dalam waktu dekat ini, Estella Loupatty dan Noa Leatomu memang diharapkan bisa membela Timnas Wanita Indonesia di ASEAN Women Cup 2024.

Baca Juga: Targetkan Timnas Wanita Indonesia Tembus Piala Dunia, Erick Thohir Rencanakan Liga Putri Baru Bergulir pada 2026

Namun, kedua pemain keturunan Indonesia-Belanda ini tak hanya diharapakan di event tersebut saja.

Mereka diharapkan bisa menjadi kekuatan skuad Garuda Pertiwi ke depannya.

Menpora Dito Ariotedjo bahkan mengatakan bahwa proses naturalisasi kedua pemain ini sengaja dilakukan agar bisa membuat Tim Merah Putih semakin bagus.

Dito mengatakan bahwa merka juga di proyeksikan untuk bisa bermain di Kualifikasi Piala Asia Wanita 2026 yang bakal mulai berlangsung pada pertengahan tahun 2025 mendatang.

"Ya, pastinya untuk memperkuat tim wanita di Piala Asia dan juga Kualifikasi Piala Dunia, menuju Piala Dunia (2027)," ujar Dito Ariotedjo kepada awak media termasuk BolaSport.com di Kawasan Senayan, Jakarta.

Baca Juga: Opini Jujur Pelatih Striker Timnas Indonesia Setelah Tonton Liga 1

Politisi Golkar tersebut mengatakan bahwa Estella Loupatty dan Noa Leatomu masih memiliki usia yang sangat muda.

Estella Loupatty saat ini berusia 20 tahun dan Noa Leatomu juga memiliki usia yang sama.

Oleh karena itu, Estella Loupatty dan Noa Leatomu dinilai bakal bisa membela Timnas Indonesia dalam jangka panjang.

Dengan usianya yang masih muda ini, Dito percaya kedua pemain tersebut bakal bisa membantu skuad Garuda Pertiwi nantinya.

"Apalagi ini usianya juga sangat muda, jadi untuk memperkuat ke depan, masih panjang," tutur Dito.

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita