Kurang 1 Faktor, Timnas Indonesia Disebut Tetap Lakoni Laga Sulit oleh Media Arab Saudi - Semua Halaman - Bolasport

 

Kurang 1 Faktor, Timnas Indonesia Disebut Tetap Lakoni Laga Sulit oleh Media Arab Saudi - Semua Halaman - Bolasport

BOLASPORT.COM - Tim nasional Indonesia disebut tetap akan melakoni laga sulit oleh media Arab Saudi karena kekurangan satu faktor.

Kondisi Timnas Arab Saudi yang kurang ideal pantang membuat Timnas Indonesia terlena pada Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Timnas Indonesia akan menjamu Timnas Arab Saudi di Stadion Gelora Bung Karno, Selasa (19/11/2024).

Pelatih skuad Garuda, Shin Tae-yong, terus berusaha untuk mencari kemenangan perdana bagi anak asuhannya.

Sebagai lawan, Timnas Arab Saudi sebenarnya tengah berada dalam kondisi yang menurun.

Dalam tiga laga terakhir di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Arab Saudi belum mampu meraih kemenangan.

Kondisi ini membuat pelatih Roberto Mancini harus lengser dari kursi kepelatihan dan Herve Renard bertugas menggantikannya kembali.

Meski begitu, kembalinya Herve Renard tidak langsung membuahkan perbaikan yang instan.

Baca Juga: Eliano Reijnders Masuk Skuad Timnas Indonesia Vs Arab Saudi, Bukti Shin Tae-yong Bukan Pelatih Kepala Batu

Saat melawan Timnas Australia, The Green Falcons hanya mampu meraih hasil imbang tanpa gol.

Tidak heran jika Indonesia juga dijagokan untuk bisa mencuri kemenangan perdana di laga kali ini.

Namun, seperti dilansir BolaSport.com dari Saudi Gazette, media Arab Saudi justru memprediksi Indonesia masih akan kesulitan dalam melakoni laga ini.

Ada satu faktor yang membuat tim asuhan Shin Tae-yong masih sulit untuk difavoritkan.

Menurut Saudi Gazette, Indonesia sulit berkembang karena masalah cedera Kevin Diks dan Asnawi Mangkualam.

Keduanya dianggap media Arab Saudi tersebut sebagai pemain penting dalam taktik Shin Tae-yong.

Selain itu, Indonesia juga memiliki catatan kurang baik meski menghadapi tim yang tengah terpuruk.

Baca Juga: Dihujat Gara-gara Selfie Bareng Ronaldo, Kapten Polandia: Saya Tak Bisa Lewatkan Kesempatan Foto dengan GOAT

Timnas China sempat melalui fase tanpa kemenangan sebelum bertemu dengan Tim Garuda.

Shin Tae-yong saat itu bisa memanfaatkan momen ini untuk mempersembahkan kemenangan perdana.

Namun, Indonesia justru berakhir sebagai pemberi kemenangan perdana untuk Timnas China.

Untuk laga melawan Arab Saudi, Indonesia diuntungkan oleh dukungan penuh suporter di Stadion Gelora Bung Karno.

Kekalahan tragis atas Timnas Jepang masih menyisakan luka bagi Maarten Paes dan kawan-kawan.

Laga versus Arab Saudi bisa menjadi sarana Shin Tae-yong untuk membangkitkan timnya.

Kemenangan akan berarti besar bagi usaha Indonesia untuk menghadapi laga sisa di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita