Komentar Menpora soal Marselino Ferdinan Cetak 2 Gol Lawan Arab Saudi, Singgung Pembinaan Usia Muda - Semua Halaman - Bolasport
Komentar Menpora soal Marselino Ferdinan Cetak 2 Gol Lawan Arab Saudi, Singgung Pembinaan Usia Muda - Semua Halaman - Bolasport
BOLASPORT.COM - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo, mengaku senang menyaksikan Timnas Indonesia bisa meraih kemenangan 2-0 atas Arab Saudi.
Laga keenam Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (19/11/2024), tengah jadi perhatian.
Timnas Indonesia yang banyak diragukan media asing akhirnya mampu membuat kejuatan dengan mengalahkan Arab Saudi.
Skuad Garuda meraih kemenangan melawan Arab Saudi melalui dua gol yang dicetak oleh Marselino Ferdinan.
Baca Juga: Herve Renard Ungkap Penyebab Arab Saudi Kalah Telak dari Timnas Indonesia
Pemain Oxford United tersebut sukses mencetak gol pada menit ke-32 dan 57 ke gawang Arab Saudi.
Dua gol yang disarangkan Marselino Ferdinan itu membuat posisi Timnas Indonesia langsung berubah.
Tim Merah Putih jadi menempati posisi ketiga klasemen Grup C dengan mengemas 6 poin.
Setelah menyaksikan langsung perjuangan Timnas Indonesia ini, Dito Ariotedjo mengaku bangga karena penampilan Tim Merah Putih yang luar biasa ini didapatkan lewat kerja keras semua anggota tim.
Baca Juga: Marselino Ferdinan Bicara Maksud Selebrasi Duduk Usai Cetak Gol ke Gawang Arab Saudi
"Ya, ini berkat kerja keras dari timnas kita. Apresiasi ke seluruh pemain dan pelatih, juga PSSI," ujar Dito Ariotedjo kepada awak media termasuk BolaSport.com di SUGBK, Senayan, Jakarta, Selasa (19/11/2024).
"Prediksi 2-0 tadi sore. Tercapai tetapi ini bukan asal saja, namun ini adalah dari permainan melawan Arab Saudi di laga away lalu,” ucapnya.
"Kita sekarang di posisi ketiga. Masyaallah ketiga. Jadi semoga bisa dipertahankan."
Setelah melihat pertandingan langsung dan tahu gol itu dicetak oleh Marselino, Dito pun merasa bahagia karena dia menilai bahwa penampilan apik pemain berusia 20 tahun ini adalah contoh dari hasil pembinaan.
Mantan pemain KMSK Deinze tersebut diketahui merupakan produk dari Persebaya Surabaya.
Pemain andalan Shin Tae-yong tersebut memulai sepak bola dari pembinaan usia dini hingga jadi langganan di Timnas Indonesia.
Untuk itu, Menpora menilai bahwa keberhasilan Marselino Ferdinan adalah bukti dari pembinaan.
Walaupun saat ini Marselino tengah berkarier untuk klub asal Inggris, Oxford United, Menpora menilai bahwa dia merupakan salah satu pemain lokal yang berhasil unjuk gigi dari program pembinaan hingga senior.
"Saya sangat bangga dan inilah salah satu bukti pembinaan di mana adanya kolaborasi antara pemain diaspora dengan pemain yang sudah dari kecil di sini," tutur Menpora.
"Hari ini dua gol diciptakan oleh Marselino, anak muda Indonesia," pungkasnya.
Komentar