Belum Sebulan Terusir dari Man United, Ruud van Nistelrooy Bisa Langsung Jadi Musuh Setan Merah - Semua Halaman - Bolasport
Belum Sebulan Terusir dari Man United, Ruud van Nistelrooy Bisa Langsung Jadi Musuh Setan Merah - Semua Halaman - Bolasport
BOLASPORT.COM - Ruud van Nistelrooy bisa langsung jadi musuh Man United setelah terusir dari Old Trafford pasca-kedatangan Ruben Amorim.
Korban pemecatan kedua di Liga Inggris musim ini jatuh pada Minggu (24/11/2024).
Pelatih Steve Cooper diberhentikan Leicester City setelah The Foxes tumbang di kandangnya, Stadion King Power, pada duel pekan ke-12 (23/11/2024).
Ironisnya, kekalahan Si Rubah terjadi ketika menjamu Chelsea asuhan Enzo Maresca dengan skor 1-2.
Maresca tak lain ialah pelatih yang membawa Leicester promosi ke Premier League sebagai juara divisi dua musim lalu.
Sejak Juni, posisinya diambil alih Cooper.
Namun, buruknya kinerja Cooper membuat sang suksesor hanya bertahan lima bulan di balik kemudi.
Jamie Vardy dkk cuma berjarak satu angka di atas zona degradasi pada klasemen sementara.
Cooper resmi menjadi korban PHK kedua setelah Erik ten Hag, yang ditendang Man United pada 28 Oktober 2024.
We have parted company with Steve Cooper, who leaves his position as First Team Manager with immediate effect.
— Leicester City (@LCFC) November 24, 2024
Dengan kondisi kursi pelatih yang lowong, Leicester City dikaitkan dengan sejumlah kandidat guna meneruskan pekerjaan Cooper.
Salah satu yang terkuat ialah Ruud van Nistelrooy.
Striker legendaris Belanda belum genap sebulan menganggur setelah 'terusir' dari Man United.
Disebut demikian karena Van Nistelrooy sejatinya masih berharap dipertahankan manajemen Setan Merah setelah mengangkat Ruben Amorim sebagai pelatih permanen yang baru per 11 November 2024.
Kinerja Van Nistelrooy sebagai pelatih interim guna menambal kekosongan pasca-pemecatan Ten Hag juga terbilang positif.
Ia membawa Setan Merah tak terkalahkan dalam 4 partai lintas kompetisi dengan rapor 3 menang dan 1 seri.
Tahu klub bakal meresmikan Amorim, Van Nistelrooy siap meneruskan pekerjaan sebagai anggota staf di balik layar.
Akan tetapi, Amorim memilih untuk membawa rombongan asisten pilihannya sendiri.
Tenaga dan bantuan dari mantan tangan kanan Ten Hag itu tidak lagi dibutuhkan United.
Akibatnya, mantan pelatih PSV Eindhoven itu otomatis masuk dalam bursa calon pelatih anyar favorit di Leicester.
Ia berpeluang segera menjadi musuh Setan Merah dan menjadi rival profesional untuk Amorim, sosok yang mengusirnya secara halus dari Old Trafford.
Selain Van Nistelrooy, eks pelatih Chelsea, Graham Potter, juga berada dalam jajaran teratas di daftar ini.
Potter sudah tak bekerja sejak didepak Chelsea pada April 2023.
Pelatih lokal Inggris ini sempat didekati manajemen Si Rubah pada musim panas lalu untuk diproyeksikan menggantikan Maresca.
Namun, pilihan mereka malah jatuh kepada Cooper.
Di luar Van Nistelrooy dan Potter, para kandidat di urutan berikutnya yang beredar mencakup David Moyes, Lee Carsley, Ole Gunnar Solskjaer, hingga pelatih top pecatan timnas Arab Saudi, Roberto Mancini.
Komentar