Timnas U-20 Indonesia TC di Bali, Pemain Liga 1 Dapat Perlakuan Khusus - Semua Halaman - Bolasport
BOLASPORT.COM - Para pemain Liga 1 2024-2025 yang ikut pemusatan latihan (TC) timnas U-20 Indonesia mendapat perlakuan khusus dari Indra Sjafri.
Seperti yang diketahui, timnas U-20 Indonesia kini sedang menjalani TC di Bali.
TC tersebut merupakan persiapan menuju Piala Asia U-20 2025 yang terlaksana di China pada bulan Februari tahun depan.
Indra Sjafri memanggil sebanyak 33 pemain pada kesempatan tersebut.
Beberapa diantaranya adalah pemain Liga 1.
Dalam hal ini, Indra Sjafri mengucapkan terima kasih kepada para pelatih klub yang memberikan restunya untuk melepas pemain padahal kompetisi masih berlangsung.
Sebagai solusinya, Indra Sjafri memberikan perlakuan khusus untuk pemain Liga 1.
Pemain tersebut diperbolehkan meninggalkan TC bila dibutuhkan timnya.
"Hari ini (Rabu, 30 November 2024) hari ketiga kita memulai TC persiapan menuju Piala Asia di China."
Baca Juga: Pelatih Persib Bandung Takut Hadapi Semen Padang Meski Baru Dibantai, Ini Alasannya
"Kita mulai TC 1 Minggu di Bali, memanggil 33 pemain."
"Setelah berdiskusi dengan tim pelatih, klub mana yang mereka butuhkan untuk ikut berkompetisi dan mana yang bisa dilepas untuk mengikuti pemusatan latihan."
"Ini kita bua terbuka dan tertutup dan alhamdulillah kita berkomunikasi dengan baik dengan pelatih klub."
"Contohnya Kadek Arel yang bermain di Bali United, Zaky di PSM dan Dony kalau dibutuhkan Persija kita kasihan, khusus anak-anak yang main di Liga 1 kita beri dispensasi bisa keluar masuk saat TC, karena menurut kami bermain di kompetisi lebih penting daripada di TC," kata Indra Sjafri.
Sementara itu, latihan timnas U-20 Indonesia dibagi menjadi tiga sesi.
Latihan tersebut fokus ke perbaikan skill, kemampuan taktikal, fisik hingga mental.
"Ya semua elemen untuk memperbaiki tim kita perbaiki di sini."
"Skill, kemampuan taktikal, fisik ditingkatkan, strategi dan mental."
"Hari ini kita akan latihan 3 kali, jam 6 pagi, 11 siang dan 15.00," ucap Indra Sjafri.
Komentar