Link Live Streaming Arema FC vs Persija Jakarta di Pekan Ke-9 Liga 1 2024-2025
LINK live streaming laga Arema FC vs Persija Jakarta di pekan kesembilan Liga 1 2024-2025 dapat Anda ketahui di artikel ini. Dalam laga yang digelar di Stadion Soepriadi, Blitar, Jawa Timur pada Sabtu (26/10/2024) pukul 19.00 WIB itu, striker Persija, Marko Simic optimis pasukannya bisa menang.
Pasalnya Persija mendapatkan keuntungan waktu recovery yang lebih lama ketimbang tim tuan rumah Arema. Persija terakhir kali melakoni pertandingan di pekan 8 lalu ketika melawan PSIS Semarang pada 17 Oktober 2024 lalu.
Sedangkan Arema FC terakhir kali melawan Malut United di Stadion Soepriadi, Kota Blitar, pada 19 Oktober 2024. Artinya ada jeda waktu dua hari lebih lama yang didapatkan Macan Kemayoran, dibandingkan tim tuan rumah.
Karena itu, Simic bertekad memanfaatkan jeda lebih lama itu untuk memulihkan kondisi kebugaran dan mempersiapkan segalanya. Terlebih lawatannya ke markas Arema FC, merupakan pertama kali bermain di Stadion Soepriadi, Kota Blitar, yang dijadikan markas darurat Singo Edan, selama Stadion Kanjuruhan, diperbaiki.
"Persiapan kita bagus, kita punya beberapa hari lebih baik dari mereka untuk persiapan," kata Simic, saat konferensi pers di Stadion Soepriadi, Blitar, dikutip Sabtu (26/10/2024).
Simic juga menyebut, timnya tengah dalam kepercayaan dan motivasi tinggi pasca kemenangan di laga tandang kontra PSIS Semarang. Apalgi kemenangan itu penting usai dua hasil minor, kala dikalahkan Persib Bandung dan ditahan imbang PSM di kandang sendiri.
"Akhirnya kita bisa menang, setalah beberapa lama tidak menang. Akhirnya bisa meningkatkan kepercayaan diri kami dan pemain-pemain juga," ungkap penyerang berusia 36 tahun ini.
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya
Penyerang asal Kroasia ini juga mengatakan, bahwa pelatih dan pemain sudah berkomunikasi untuk mempersiapkan segalanya. Ia menargetkan bisa mencuri tiga poin dalam lawatannya ke Bumi Bung Karno, Blitar.
"Kita juga ingin meraih kemenangan, dan memperbaiki urutan di klasemen, pertandingan pertama di sini (di Stadion Soepriadi Kota Blitar), saya berharap bisa memberikan yang terbaik," tukasnya.
Laga Arema FC melawan Persija Jakarta akan berlangsung pada Sabtu malam (26/10/2024) di Stadion Soepriadi, Kota Blitar. Laga ini menjadi bagian dari pekan 9 Liga 1 musim 2024 - 2025.
Kedua tim kini berada di posisi 7 dan 8 klasemen sementara Liga 1 hingga pekan 9. Persija Jakarta berada di posisi 7, disusul satu strip di bawahnya yakni Arema FC.
Menariknya kedua tim sama-sama memperoleh nilai 12 dari 8 kali bertanding. Hasil dari 3 kemenangan, 3 hasil imbang, dan dua kali kekalahan. Macan Kemayoran hanya lebih baik karena unggul selisih gol, sehingga membuat berhak berada satu strip di atas Arema FC.
Berikut Link Live Streaming Arema FC vs Persija Jakarta di Liga 1 2024-2025:
https://www.vidio.com/live/17850-bri-liga-1?schedule_id=3816827
Follow Berita Okezone di Google News
Dapatkan berita up to date dengan semua berita terkini dari Okezone hanya dengan satu akun di ORION, daftar sekarang dengan klik disini dan nantikan kejutan menarik lainnya
(RNR)
Komentar