Link Live Streaming Timnas U-20 Indonesia vs Timor Leste: Saatnya Pesta Gol Lagi Garuda Nusantara! - Semua Halaman - Bolasport

 

Link Live Streaming Timnas U-20 Indonesia vs Timor Leste: Saatnya Pesta Gol Lagi Garuda Nusantara! - Semua Halaman - Bolasport

BOLASPORT.COM - Timnas U-20 Indonesia harus mewaspadai perlawanan Timor Leste dalam laga kedua Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.

Timnas U-20 Indonesia bakal bermain lawan Timor Leste di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Jumat (27/9/2024) malam WIB.

Timnas U-20 Indonesia punya modal positif sebelum laga ini.

Pasalnya, skuad asuhan Indra Sjafri sukses mengantongi kemenangan di laga perdana atas Maladewa.

Garuda Nusantara menang 4-0 pada laga tersebut.

Meski begitu, kemenangan atas Maladewa tidak boleh membuat skuad asuhan Indra Sjafri besar kepala.

Indra Sjafri mengaku belum puas dengan permainan yang ditunjukkan anak asuhnya.

Pelatih berusia 61 tahun tersebut langsung memasang alarm waspada kepada para pemain Timnas U-20 Indonesia untuk mengawal tiga pemain Timor Leste.

Baca Juga: Belum Puas Cetak Gol Buat Timnas U-20 Indonesia, Jens Raven Kirim Ancaman ke Timor Leste

“Jadi apa evaluasi untuk Timor Leste,” tegas pelatih berusia 61 tahun tersebut.

“Mungkin pertanyaannya bukan evaluasi untuk Timor Leste tapi bagaimana game plan yang akan kita siapkan melawan Timor Leste,” jelasnya.

“Tadi kami sempat nonton satu babak di apa televisi di dan juga Timor Leste bukan tim yang mudah juga dia punya pemain-pemain secara individu punya dua tiga pemain yang bagus."

“Dan saya pikir kita punya pengalaman di AFF kemarin menghadapi mereka dan apalagi mereka juga ada pergantian pelatih kalau gak salah.”

“Bukan pergantian, ada penambahan pelatih mendampingi pelatih yang lama," lanjutnya.

Untuk itu, agar bisa meraih kemenangan lawan Timor Leste nantinya, Indra melupakan hasil melawan Maladewa.

“Jadi yang jelas kita tutup buku tentang Maldives, tentu ada evaluasi ya, tapi kita fokus untuk menghadapi Timor Leste,” tuturnya.

“Dan izin Allah nanti kalau menang ya kita fokus pertandingan terakhir melawan Yemen. Jadi kita satu persatu,” pungkasnya.

Baca Juga: Timnas U-20 Indonesia Lupakan Maladewa, Indra Sjafri Soroti 3 Pemain Timor Leste

Timnas U-20 Indonesia juga wajib mewaspadai kemampuan Timor Leste, khususnya dalam situasi serangan balik.

Pasalnya, Timor Leste jadi satu-satunya tim yang mampu merusak rekor clean sheet Timnas U-20 Indonesia saat jadi juara ASEAN Cup U-19 2024.

Keduanya bertemu pada laga terakhir Grup A.

Jens Raven dan kawan-kawan saat itu menang dengan skor 6-2.

Jens Raven yang kala itu debut sebagai starter di laga resmi berhasil mencetak brace pada menit ke-16 dan 26.

Catatannya tersebut membuatnya dinanti saat kembali diturunkan oleh Indra Sjafri.

Link Live Streaming Kualifikasi Piala Asia U-20 2025

Jumat, 27 September 2024

Timnas U-20 Indonesia vs Timor Leste

Kick-off: 19.30 WIB 

Venue: Stadion Madya Senayan, Jakarta

Link Streaming klik disini

Baca Juga

Komentar

 Opsi Arenanews 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita