Shin Tae-yong Tinggal Duduk Manis, 8 Pemain Abroad Timnas Indonesia Saling Sikut di Kompetisi - Semua Halaman - Bolasport

 

Shin Tae-yong Tinggal Duduk Manis, 8 Pemain Abroad Timnas Indonesia Saling Sikut di Kompetisi - Semua Halaman - Bolasport

BOLASPORT.COM - Marselino Ferdinan jadi nama terbaru dari pemain timnas Indonesia yang melanjutkan karir di Liga Inggris.

Setelah dilepas KMSK Deinze, Marselino resmi diikat oleh tim kasta kedua Oxford United.

Hadirnya gelandang timnas Indonesia tersebut membuat duel antara pilar Garuda diprediksi tinggal menunggu waktu.

Pasalnya, ada Nathan Tjoe-A-On yang sudah beberapa waktu lalu menjalani debut di Swansea City.

Swansea dan Oxford akan saling berduel pada 2 November 2024 dan 3 Mei 2025.

Baca Juga: Pratama Arhan Posting Foto Pernikahan Usai Dugaan Perselingkuhan Azizah Salsha Bikin Heboh Media Sosial

Selanjutnya, ada aksi antara Sandy Walsh (KV Mechelen) melawan Ragnar Oratmangoen (FCV Dender).

Ragnar akan menjalani petualangan bersama Dender setelah sepakat dilepas FC Groningen pada bulan Agustus lalu.

Modal penampilan apik bersama Fortuna Sittard, Ragnar secara teori memiliki kans yang besar untuk menembus skuad utama.

Selain itu, dia berpeluang tampil saat melawan tim Sandy pada 26 Oktober 2024 dan 15 Maret 2025.

Baca Juga: Bertemu Shin Tae-yong dan Asisten Pelatih Timnas Indonesia, Ini yang Dibahas Erick Thohir

Rafael Struick juga sudah mulai mendapatkan kepercayaan diri dan mendapatkan caps yang solid bersama ADO Den Haag di Liga Belanda.

Berada di kasta kedua, Struick akan berhadapan dengan Ivar Jenner (FC Utrecht U-21).

Pertandingan tersebut akan terselenggara pada 28 September 2024 dan 8 April 2025.

Ronaldo Kwateh saat diresmikan sebagai pemain Muangthong United.Ronaldo Kwateh saat diresmikan sebagai pemain Muangthong United. (INSTAGRAM/@MUANGTHONGUNITED)

Dari daratan ASEAN, Ronaldo Kwateh baru diperkenalkan menjadi pemain anyar Muangthong United.

Karirnya sempat meredup saat pindah ke tim asal Turki Bodrum FK.

Cedera panjang memaksa Kwateh untuk lebih banyak istirahat sambil menjalani pemulihan cedera.

Saat siap kembali ke lapangan, dia memutuskan pindah ke Thailand bersama Muangthong United.

Menariknya, seniornya di timnas Indonesia yakni Asnawi Mangkualam sudah mulai mendapatkan tempat di Port FC.

Dua pilar pemain ini memiliki jadwal duel pada 19 Oktober 2024 dan 8 Maret nanti.

Baca Juga: Sempat Dibantai Indonesia, Timnas U-16 Vietnam Hajar Jepang dan Finis sebagai Runner-up Turnamen di China

Dengan banyaknya pemain timnas Indonesia yang berkarir di luar negeri (abroad) tentu akan membuat Shin Tae-yong percaya diri.

Dia bisa dengan objektif memilih pemain yang ditempa dalam atmosfer kompetisi yang solid.

Apalagi masih ada Jordi Amat (JDT), Jay Idzes (Venezia FC), Calvin Verdonk (NEC Nijmegen), Shayne Pattynama (KAS Eupen) yang saat ini berstatus abroad.

Selain itu, beberapa pemain timnas juga belum mendapatkan klub hingga saat ini.

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita