Polda Aceh Gelar Operasi Khusus untuk Amankan PON
KBRN, Banda Aceh: Kepolisian Daerah (Polda) Aceh menggelar apel pasukan Operasi Po Meurah Seulawah 2024, di lapangan Mapolda setempat, pada Jumat (30/8). Gelar pasukan itu dilaksanakan dalam rangka memastikan kesiapan personel dalam mengamankan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut, pada 9 hingga 20 September 2024.
Kapolda Aceh Irjen Achmad Kartiko mengatakan, operasi bertujuan untuk menjamin keamanan dan keselamatan seluruh pihak yang terlibat, termasuk para atlet, official, panitia, serta masyarakat atau suporter yang hadir pada perhelatan PON. Kegiatan ini menerapkan pengamanan secara terbuka dan tertutup terhadap seluruh rangkaian kegiatan.
“ Operasi ini akan dilaksanakan selama 24 hari, mulai 29 Agustus hingga 21 September 2024, dengan mengedepankan tindakan pre-emtif dan preventif didukung dengan kegiatan deteksi serta penegakan hukum guna mengamankan seluruh rangkaian baik sebelum, pada saat, maupun sesudah pelaksanaan PON,” kata Achmad Kartiko.
Operasi ini juga mencakup pengamanan sepuluh kabupaten/kota, 49 venue (arena), 33 Cabang Olahraga (Cabor), dan 42 Pos Pam, dengan melibatkan 10.085 personel gabungan, yang terdiri dari 4.579 personel Polri, 4.190 personel TNI, 1.154 Satpol PP, dan 162 personel Basarnas.
Dalam kesempatan itu, Achmad Kartiko juga menekankan agar personel melaksanakan penegakan hukum secara tegas, tetapi tetap humanis dan sesuai prosedur, serta merespon cepat jika terjadi situasi darurat dan selalu siap memberikan dukungan maksimal.
Kantor Pusat LPP RRI
- Media radio berita online terpercaya | LPP RRI
- 📍 Jl. Medan Merdeka Barat No.4-5, Jakarta Pusat.
- 📞 +6221 350 0584, +6221 351 1086
- 📩 Pemberitaan: beritapro3@rri.go.id
Komentar