Peraih Emas Olimpiade 2024 Diarak di Jakarta 15 Agustus - CNN Indonesia

 

Peraih Emas Olimpiade 2024 Diarak di Jakarta 15 Agustus

Rabu, 14 Agu 2024 01:52 WIB

Dua peraih medali emas Olimpiade 2024 Veddriq Leonardo dan Rizki Juniansyah akan diarak di Jakarta, 15 Agustus nanti. (CNNIndonesia.com/Abdul Susila)

Jakarta, CNN Indonesia 

--

Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo menyebut atlet peraih medali emas Olimpiade Paris 2024 yaitu Veddriq Leonardo dan Rizki Juniansyah akan diarak di Jakarta, Kamis (15/8).

"Insya Allah ini karena kita terakhir mendapatkan dua emas di 32 tahun yang lalu, jadi insya Allah pasti arak-arakan akan kita adakan," kata Dito pada Selasa (13/8) malam.

"Dan karena para atlet baru sampai hari ini malam, kita berikan libur dulu sehari besok [Rabu, 14/8]," ujarnya saat jumpa pers penjemputan atlet di VVIP Terminal 3 Soekarno Hatta.

Rencananya, arak-arakan dimulai dari Kemenpora, melewati Bundaran HI dan berakhir di Istana Merdeka. Nantinya atlet akan dijamu oleh Presiden Joko Widodo di Istana.

Hanya saja Dito belum memperinci perihal arak-arakan ini. Info soal arak-arakan ini akan dipublikasikan lewat media sosial dan masyarakat diundang ikut pawai menuju istana.

"Dan tanggal 15 insya Allah diterima Bapak Presiden sekaligus melakukan arak-arakan. Jadi kalau ada yang ingin join, ada yang ingin tahu informasinya, mungkin nanti bisa lihat di Instagram."

"Atau social media dari Kemenpora. Terima kasih. Kasian atletnya biar tidur, makan Indonesia, makan Padang, makan seafood Makassar, bebas. Besok enjoy dulu bersama keluarga," katanya.

EDUSPORTS: Berapa Persen Emas di Medali Olimpiade 2024?
(abs/jal)

Baca Juga

Komentar

 Opsi Arenanews 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita