Kejutan untuk Timnas Indonesia: Gelandang Rp 52,1 M Sematkan Merah Putih di IGnya, OTW Naturalisasi? - Halaman all - Tribun Wow

 

Kejutan untuk Timnas Indonesia: Gelandang Rp 52,1 M Sematkan Merah Putih di IGnya, OTW Naturalisasi? - Halaman all - Tribun Wow

TRIBUNWOW.COM - Kejutan tampaknya tengah tertuju kepada Timnas Indonesia, di mana ada satu sosok gelandang berlabel Rp 52,14 miliar yang kini diyakini mengumbar kode agar dinaturalisasi oleh skuad Garuda jelang ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Timnas Indonesia sendiri bakal menjalani laga melawan Arab Saudi dan Australia di dua pertandingan awal ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Timnas Indonesia dijadwalkan bertandang ke markas Arab Saudi pada Jumat (6/9/2024) dan menjamu Australia pada Selasa (10/9/2024) mendatang.

Baca juga: Daftar 12 Pemain Liga 1 yang Dipanggil Timnas Indonesia: Pilar Persija, Persib, Persebaya, Persis

Menariknya, jelang ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 tersebut, Timnas Indonesia tampaknya tengah mendapat satu kode dari pemain yang bersedia untuk dinaturalisasi.

Sosok yang diyakini ingin dinaturalisasi oleh Timnas Indonesia tersebut adalah gelandang kelahiran Belanda berusia 27 tahun, yakni Jairo Riedewald.

Nama Jairo Riedewald sendiri memang sempat dikaitkan dengan Timnas Indonesia, di mana sosok yang memiliki darah Manado tersebut pernah digadang-gadang bakal dinaturalisasi oleh skuad Garuda.

Peluang naturalisasi dari Jairo Riedewald tersebut tampaknya semakin besar seiring sosok pemain yang kini bermain di Royal Antwerp tersebut seolah memberi kode kepada Timnas Indonesia.

Jika melihat Instagram pribadi Jairo Riedewald @jriedewald pada Selasa (27/8), tampak mantan pemain Ajax Amsterdam dan Crystal Palace tersebut menyematkan bendera Merah Putih, yang tentunya memantik peluang dinaturalisasi oleh Timnas Indonesia.

Melansir dari Transfermarkt, Jairo Riedewald yang berlabel Rp 52,14 miliar tersebut adalah pemain yang multiposisi, yang tentunya bisa sangat menguntungkan Timnas Indonesia.

Baca juga: 11 Pemain Klub Liga 1 Dipanggil Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026, Persib Hanya 1?

Jairo Riedewald sendiri bisa dimainkan sebagai gelandang bertahan, bek tengah, hingga bek kiri.

Nama Jairo Riedewald sendiri sudah sering menghiasi Timnas Belanda kelompok umur.

Di level Timnas Belanda senior, Jairo Riedewald sempat mencatatkan tiga caps untuk De Oranje.

Bakal menjadi perhatian tersendiri bagi PSSI maupun Shin Tae-yong untuk mempertimbangkan keputusan untuk menaturalisasi Jairo Riedewald.

Mengingat, Timnas Indonesia sudah memiliki banyak pemain di posisi gelandang bertahan ataupun bek tengah.

Di gelandang bertahan, Timnas Indonesia memiliki Rachmat Irianto, Ivar Jenner, hingga Justin Hubner yang bisa dipasang sedikit ke atas dari posisi naturalnya.

Sedangkan bek tengah Timnas Indonesia juga cukup beragam, di mana nama-nama seperti Rizky Ridho, Jordi Amat, hingga Jay Idzes sering menghiasi lini belakang skuad Garuda.

Menarik untuk dinantikan bagaimana nasib Jairo Riedewald selanjutnya, apakah akan bergabung ke Timnas Indonesia atau hanya impian belaka.

Baca juga: Nasib Apes Elkan Baggott: Tak Dipanggil Timnas Indonesia hingga Kans Alami Masa Sulit di Blackpool

Profil Jairo Riedewald

Nama di negara asal         : Jairo Jocquim Riedewald

Tanggal lahir / Umur         : 9 September 1996 (27)

Tempat kelahiran              : Haarlem, Belanda

Tinggi                                   : 1,82 m

Kewarganegaraan             : Belanda-Suriname

Posisi                                   : Gelandang - Gel. Bertahan

Kaki dominan                     : kiri

Agen pemain                      : HCM Sports

Klub Saat Ini                       : Royal Antwerp FC

Bergabung                          : 13 Agustus 2024

Kontrak berakhir                : 30 Juni 2025

Statistik Jairo Riedewald

Crystal Palace: 96 pertandingan, 3 gol, 1 assist, 5 kartu kuning, 4.394 menit bermain.

Ajax Amsterdam: 93 pertandingan, 3 gol, 3 assist, 12 kartu kuning, 6.376 menit bermain.

(TribunWow.com/Aulia)

Baca Berita Lainnya di Google News

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita