Aksi Vandalisme "TOLAK AREMA FC" Terekam CCTV, Polisi Lakukan Penyelidikan
BLITAR, MADUTV – Vandalisme bertuliskan tolak Arema FC muncul di kawasan Stadion Soepriadi Kota Blitar. Aksi Vandalisme yang dilakukan oleh tangan jahil itu muncul menjelang pertandingan Liga 1 antara Arema FC vs Dewa United pada 12 Agustus pekan depan.
Bahkan, aksi vandalisme ini juga sempat terekam kamera CCTV yang terpasang dipertigaan, antara Jalan Dr. Wahidin dan Jalan Raung tepatnya disisi sebelah timur lokasi stadion Soepriadi.
Saat ini, polisi masih memeriksa rekaman CCTV yang ada di sekitar TKP. Hal itu dilakukan untuk mencari tahu pelaku vandalisme tersebut. Sebab, di sekitar lokasi terdapat CCTV yang telah dipasangi oleh Pemkot Blitar.
“Masih kita selidiki, sementara tim masih melakukan pengecekan lewat CCTV.” kata Kasi Humas Polres Blitar Kota Iptu Samsul Anwar, Jumat (9/8/2024).
Samsul juga menyebut, rencanaya pihaknya juga akan memanggil sejumlah saksi yang ada disekitar tempat kejadian, untuk dimintai keterangan.
“Kami juga akan memanggil sejumlah saksi, yakni warga yang saat itu ada disekitar tempat kejadian vandalisme itu. Mohon waktunya,” ujarnya.
Seperti diketahui, Vandalisme bertuliskan tolak Arema FC muncul di sejumlah titik di Stadion Soepriadi Kota Blitar. Vandalisme ini muncul menjelang pertandingan liga 1 antara Arema FC vs Dewa United. Diketahui ada tiga titik lokasi yang menjadi sasaran vandalisme.
Tiga titik tersebut di antaranya, pagar proyek pembangunan milik Pemkot Blitar (sisi utara Stadion), pintu gerbang belakang Stadion dan juga tembok pagar perumahan, tepatnya di Jalan Dr Wahidin sisi bagian timur Stadion. (Suk)
Komentar