Erick Thohir Menabuh Genderang Perang Lawan Australia, Pengamat : Tepat, Timnas Indonesia Mari Kita Fight - Indonesia Bola

Erick Thohir Menabuh Genderang Perang Lawan Australia, Pengamat : Tepat, Timnas Indonesia Mari Kita Fight - Indonesia Bola

diperbarui 07 Jul 2024, 13:06 WIB

Diterbitkan 07 Jul 2024, 13:03 WIB

Bola.com, Jakarta - Ketum PSSI, Erick Thohir sempat bereaksi keras setelah melihat selebrasi Timnas Australia U-16, yang dianggap berlebihan. Negeri Kanguru tersebut menjadi jawara Piala AFF U-16 2024 setelah menaklukkan Thailand, di Stadion Manahan, Rabu (2/7/2024).

Erick menyatakan, sejak takluk dari Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 Qatar, Australia seolah menjadikan Tim Merah Putih sebagai target pembalasan dendam. Kini, Menteri BUMN RI ini menyebut Australia sebagai seter baru.

"Itulah mengapa saat tim muda mereka menang di AFF kemarin, selebrasinya agak berlebihan. Nanti kita ketemu lagi Australia, kita sikat," tegas Erick. Ia yakin, Garuda Muda akan bangkit dan membalas kekalahan di semifinal Piala AFF U-16.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Nilai Positif

Menurut pengamat sepak bola, Tommy Welly, pernyataan Erick Thohir yang memompa motivasi merupakan hal yang tepat. "Kalah di sepak bola itu lumrah. Namun saya melihat, Erick Thohir justru memanfaatkan momentum kekalahan itu untuk memberikan suntikan motivasi dahsyat yang bisa menaikkan level mental, persaingan, dan skill pemain," lanjut Towel, sapaan akrabnya.

Richard Achmad dari PNSSI, menyatakan dukungan antara timnas Garuda Muda dan Senior sudah merata sehingga setiap timnas main, pecinta timnas tak pernah berkurang. "Khusus menghadapi Australia yang kini menjadi rival baru Indonesia, suporter akan maksimal. Ibaratnya, kini lawan Australia bisa dianggap seperti kita bertemu Malaysia. Jadi timnas harus yakin," sebutnya.

Cipto Kusumo dari Ultras Garuda juga menilai tabuhan genderang perang Erick Thohir kepada Australia punya efek besar. "Kalau Erick minta untuk membalas kekalahan atas Australia, suporter ingin semua level Timnas berusaha mati-matian," tegasnya.

Jadwal Teratur

Seperti diketahui, Timnas Indonesia senior dan U-16 akan kembali bertemu dengan Australia. Di panggung U-16, Tim Merah Putih akan bersua Australia di fase penyisihan Piala Asia U-17 2025.

Indonesia dan Australia berada di Grup G bersama dua negara lain, yakni Kuwait dan Kepulauan Mariana Utara. Australia akan bersua Indonesia pada kualifikasi yang berlangsung 23 hingga 27 Oktober 2024.

Sementara itu, Timnas Indonesia senior akan bersua Australia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Pertemuan pertama akan terjadi pada 10 September, dan laga kedua akan berlangsung 20 Maret 2025.

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita