Sepi Peminat, Tiket Laga Timnas Malaysia Vs Taiwan Baru Terjual Sedikit - Semua Halaman - Superball

 

Sepi Peminat, Tiket Laga Timnas Malaysia Vs Taiwan Baru Terjual Sedikit - Semua Halaman - Superball

SUPERBALL.ID - Penjualan tiket pertandingan antara Timnas Malaysia melawan Taiwan dinilai kurang menggembirakan.

Hingga Selasa (11/6/2024) siang WIB, Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM) mengumumkan bahwa 9.856 tiket telah terjual.

Jumlah itu bisa dikatakan sangat kecil jika dibandingkan dengan kapasitas Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, yang mampu menampung lebih dari 80.000 penonton.

Ada kemungkinan pertandingan berlangsung di hari biasa menjadi faktor pertimbangan suporter atau sulitnya menonton pertandingan di stadion.

Meski demikian, jumlah penjualan tiket masih bisa terus bertambah mengingat pertandingan baru akan berlangsung nanti malam, tepatnya pukul 20.00 WIB.

Melihat jumlah tiket pertandingan yang baru terjual sedikit, sejumlah penggemar melontarkan berbagai reaksi di laman Facebook FAM, berikut di antaranya:

"Mari kita beli tiket bersama," -Aliff Mahadzir Aliff Mahadzir

"Cuma 9.000, padahal banyak yang beli menit terakhir, mungkin nanti bisa mencapai 15.000 saja," -Zamziba Zabidi

"Cukup 10.000 penonton. Macet nanti jemput anak pulang sekolah," -Saifudin Mohamed Noh

"Kami turun dari 1 bus dari Penang," -Muhd Syahmi

"Indonesia sudah 60.000, Malaysia benar-benar kalah kalau soal semangat," -Akmal Mohammad

"Setidaknya kita ingin 40.000-50.000 fans untuk mendapatkan 7 gol," -Mohad Samsuri

Baca Juga: Timnas Malaysia Dianggap Mustahil Menang 8-0, Tergantung Takdir

Seperti diketahui, Timnas Malaysia dan Taiwan akan saling bertanding dalam laga lanjutan Grup D putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Saat ini, Malaysia duduk di peringkat tiga klasemen sementara dengan torehan 7 poin dari lima pertandingan yang telah dimainkan.

Tim besutan Kim Pan-gon itu tertinggal tiga angka dari Kirgistan yang menempati urutan dua klasemen (10 poin).

Posisi puncak klasemen masih ditempati oleh Timnas Oman yang telah mengumpulkan 12 poin.

Sedangkan penghuni dasar klasemen adalah Timnas Taiwan, tim yang belum mencatatkan poin sama sekali.

Timnas Oman yang berhasil mengantongi 12 poin sudah dipastikan lolos ke putaran tiga kualifikasi.

Dengan demikian, satu tiket tersisa akan diperebutkan oleh Kirgistan dan Malaysia.

Di pertandingan terakhir Grup D sekaligus partai penentuan, Timnas Malaysia akan menjamu Taiwan dan Kirgistan bertandang ke markas Oman.

Untuk bisa melaju ke putaran tiga kualifikasi, langkah berat harus dijalani oleh Timnas Malaysia.

Skuad Harimau Malaya wajib menang dengan skor besar melawan Taiwan, setidaknya lebih dari tujuh gol.

Selain memerlukan kemenangan besar, Malaysia juga berharap Timnas Kirgistan gagal mencuri poin di kandang Oman.

Jika skenario itu terjadi, maka Kirgistan dan Malaysia akan memiliki jumlah poin yang sama sehingga selisih gol akan digunakan sebagai indikator berikutnya untuk menentukan posisi klasemen.

Melihat situasi yang dialami Timnas Malaysia saat ini, jelas pasukan Kim Pan-gon membutuhkan dukungan para suporter di tribune penonton supaya dapat mencetak kemenangan besar.

Namun, jumlah dukungan langsung di stadion sepertinya akan menurun dibandingkan laga kandang Malaysia sebelumnya (vs Oman) yang dihadiri lebih dari 26.000 penonton.

Menarik dinantikan, apakah Malaysia mampu bemberikan kejutan di laga melawan Taiwan nanti?

Komentar

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)

Berbagi Informasi

Goal Indonesia

Kopiminfo

Liputan Informasi 9

Media Informasi

Opsiin

Opsi Informasi

Opsitek