Hasil RUPS - PT LIB Ketuk Palu Liga 1 2024/2025 Resmi Pakai 8 Pemain Asing - Semua Halaman - Bolasport

 

Hasil RUPS - PT LIB Ketuk Palu Liga 1 2024/2025 Resmi Pakai 8 Pemain Asing - Semua Halaman - Bolasport

BOLASPORT.COM - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Ferry Paulus akhirnya mengesahkan regulasi Liga 1 2024/2025 terkait delapan pemain asing.

PT LIB menggelar Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) tahunan di Hotel Fairmont, Jakarta Pusat, Rabu (26/6/2024).

RUPS PT LIB ini tentu dihadiri oleh para pemilih saham yang dihadiri oleh 18 tim Liga 1 2024/2025.

Dalam rapat ini, dihadiri juga oleh perwakilan PSSI yakni ada Wakil Ketua Umum PSSi Zainudin Amali.

Baca Juga: Capek Drama, PT LIB Buat Aturan Buat Pelatih Klub Liga 1 soal Pemanggilan Pemain ke Timnas Indonesia

Ada beberapa keputusan dan kesepakatan yang didapatkan dari hasil RUPS PT LIB ini.

Salah satunya terkait pengesahan regulasi pemain asing untuk Liga 1 2024/2025.

Seperti diketahui, perkara pemakaian pemain asing di Liga 1 2024/2025 ini menjadi perbincangan publik.

Hal ini karena pada Liga 1 musim lalu regulasi untuk pemain asing sebanyak enam pemain yakni lima asing bebas dan satu pemain ASEAN.

Namun, untuk mengarungi Liga 1 2024/2024 ini pemain asing menjadi delapan orang.

Setelah sebelumnya sempat ramai dan tak juga diputuskan.

Akhirnya dalam RUPS PT LIB ini, telah disahkan bahwa Liga 1 musim ini akan memakai pemain asing.

Baca Juga: Championship Series Liga 1 Dihapuskan, PT LIB Beberkan Alasannya

Kepastian ini diungkapkan oleh Ferry Paulus setelah RUPS yang mengatakan bahwa aturan pemain asing telah ditetapkan.

Terkait pemain asing musim ini, PT LIB mengatakan tak ada aturan dan bebas.

Untuk itu, tak ada aturan pemain asal Asia, Asia Tenggara, ataupun khusus seperti Eropa dan yang lainnya.

“Regulasi pemain, berdasarkan yang sudah ditetapkan, ada delapan pemain asing bebas,” ujar Ferry Paulus kepada awak media termasuk BolaSport.com di Hotel Fairmont, Jakarta Pusatt, Rabu (26/6/2024).

“Baik itu Asia atau non-Asia,” ucapnya.

Ferry Paulus menjelaskan bahwa dari delapan pemain asing itu ada aturan saat pertandingan.

Baca Juga: PT LIB Bantah Regulasi 8 Pemain Asing di Liga 1 2024/2025 karena Harga Pemain Lokal Mahal

Untuk aturannya dari delapan pemain asing ini, hanya dibatasi enam pemain yang boleh bermain di lapangan.

Sisanya ada di bangku cadangan dan apabila pemain asing diganti pun bisa diganti dengan pemain asing lainnya.

Dengan aturan maksimal enam pemain asing berada di atas lapangan.

Oleh karena itu, delapan pemain asing ini boleh masuk dalam daftar susunan pemain (DSP).

“Delapan-delapannya ada di DSP, dan bisa main enam, itu semua bebas, boleh Asia semua atau non Asia semua,” kata Ferry Paulus.

liBaca Juga: Tak Ada Turnamen Pramusim, PT LIB Pastikan Piala Presiden Batal Digelar

“Jadi nantinya di bench ada 23 pemain, asing bergantin asing, misal delapan pemain asing di DSP, enam pemain asing main, nah si asing ini berganti dengan asing yang lain,” tuturnya.

Selain keputusan ini, PT LIB dan PSSI juga mengubah aturan baru yakni terkait pemain U-22.

Sebelumnya PSSI memakai aturan pemain U-23, tetapi Liga 1 2024/2025 ini aturannya berubah menjadi wajib memainkan pemain U-22 minimal selama 45 menit sebagai starter.

“Dulu pemain U-23, sekarang pemain U-22,” pungkasnya.

Komentar

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)

Berbagi Informasi

Goal Indonesia

Kopiminfo

Liputan Informasi 9

Media Informasi

Opsiin

Opsi Informasi

Opsitek