Akhirnya Ketemu, Striker Murni Belanda yang Digadang-gadang Bisa Jadi Solusi Lini Depan Timnas Indonesia, Bahkan Pemainnya Sudah Mau - TvOnenews

 

Akhirnya Ketemu, Striker Murni Belanda yang Digadang-gadang Bisa Jadi Solusi Lini Depan Timnas Indonesia, Bahkan Pemainnya Sudah Mau

tvOnenews.com - Striker murni Belanda ini digadang-gadang bisa menjadi solusi lini depan Timnas Indonesia. Siapa sosok tersebut?

Mauro Zijlstra kini tengah heboh menjadi perbincangan. Striker FC Volendam ini menyampaikan keinginannya untuk memperkuat Timnas Indonesia lewat proses naturalisasi.

Mauro Zilstra merupakan pemain keturunan Indonesia-Belanda.

Pencarian pemain keturunan striker top grade A oleh PSSI untuk dinaturalisasi tampaknya akan berlabuh kepada Mauro Zijlstra.

Seperti apa pengakuan Mauro Zijlstra terkait ketertarikan dengan Timnas Indonesia? Simak artikelnya.


Mauro Zijlstra Sumber: Instagram/@maurozijlstra

Mauro Zijlstra bersedia perkuat Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin tae-yong. 

Meski telah berada dalam radar PSSI dan pernah dihubungi untuk membela Timnas Indonesia, namun perkembangannya dalam proses naturalisasinya nampak belum jelas.

"Aku pernah ada kontak, aku masuk list pemain striker yang mereka inginkan jadi aku ada di list mereka dan mereka tertarik," ujar Mauro Zijlstra dilansir dari kanal YouTube Yussa Nugraha.

Penyerang yang masih berumur 19 tahun ini mengaku tak akan menolak jika mendapat panggilan untuk membela Timnas Indonesia.

“Saya memiliki statistik yang bagus dan saya yakin bisa bermain di Timnas Indonesia jika PSSI mengundang saya,” ujarnya.

Mauro berharap Fardy Bachdim perwakilan PSSI di Belanda bisa membantu menghubungkannya dengan Timnas Indonesia.

Sebagaimana diketahui, Fardy Bachdim kerap menjadi jembatan bagi para pemain keturunan untuk dinaturalisasi

“Dia (Fardy Bachdim) bukan agen resmi saya. Tapi dia mungkin  bisa membantu menghubungkan saya dengan PSSI,” tambahnya.

Sebagai informasi, awal karier Mauro Zijlstra mengikuti akademi AFC Amsterdam. 

Dia diklaim memiliki darah Indonesia dari sang Ayah. Nenek dari pihak sang ayah disebut dari Bandung, Indonesia. 

Dikutip dari Transfermarkt, Mauro Zijlstra adalah pemain muda yang berbakat saat membela NEC Nijmegen U-21 pada musim 2023-2024. 

Ia berhasil mencetak 8 gol dan satu assist dalam 12 pertandingan,

Prestasi ini membuat Mauro Zilstra menduduki posisi runner up dalam daftar pencetak gol terbanyak. Hal ini membuktikan kepiawaiannya menjadi striker ganas. 

Akan tetapi, Mauro Zijlstra memilih untuk tidak melanjutkan kariernya di NEC Nijmegen U-21.

Pemain satu ini memutuskan pindah ke FC Volendam U-21.(hnf)

Komentar

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)

Berbagi Informasi

Goal Indonesia

Kopiminfo

Liputan Informasi 9

Media Informasi

Opsiin

Opsi Informasi

Opsitek