Tak Ada Nama Rashford dan Sancho di Timnas Inggris, Southgate Punya 12 Pemain Depan untuk EURO 2024 - Semua Halaman - Bolasport
Tak Ada Nama Rashford dan Sancho di Timnas Inggris, Southgate Punya 12 Pemain Depan untuk EURO 2024 - Semua Halaman - Bolasport
BOLASPORT.COM - Skuad Timnas Inggris untuk Euro 2024 telah terkonfirmasi. The Three Lions dipastikan tanpa Marcus Rashford dan Jadon Sancho.
Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate, telah mengumumkan para sosok sementara personel yang bakal dibawa untuk Euro 2024.
Tercatat 33 nama pemain telah masuk dalam daftar untuk memperkuat Timnas Inggris di Jerman bulan depan, Selasa (21/5/2024) malam WIB.
UEFA mengonfirmasi bahwa setiap tim nasional maksimal membawa 26 pemain pada gelaran Euro 2024.
Oleh karena itu, nantinya jumlah pemain yang akan dibawah Gareth Southgate bakal tereduksi sebelum pengumuman final pada 7 Juni mendatang.
Pengumuman skuad akhir nantinya bakal bertepatan selepas laga melawan Bosnia & Herzegovina dan Islandia.
Dari ke-33 nama yang dipanggil Southgate, beberapa di antaranya adalah debutan dan baru mendapat panggilan.
Baca Juga: Massimiliano Allegri Masih Dicintai, Ultras Juventus Beri Dukungan Khusus
Jumlah tersebut juga terbilang gemuk mengingat Southgate masih melihat kondisi kebugaran dari beberapa pemain langganan timnas sebelum Euro 2024 digelar.
Gelandang Crystal Palace, Adam Wharton, dan bek Liverpool, Jarell Quansah, menjadi nama kejutan yang ikut masuk dalam anggota skuad Timnas Inggris.
Lalu masih ada nama-nama Jarrad Branthwaite, Curtis Jones dan James Trafford yang belum mendapatkan debut, ikut termasuk dalam seleksi awal Southgate.
Kemudian ada gelandang muda milik Man United, Kobbie Mainoo, dan penyerang Crystal Palace, Eberechi Eze, yang juga turut serta dipanggil.
Lini depan menjadi yang paling banyak personel karena Southgate tercatat bakal membawa setidaknya 12 pemain.
Mereka adalah Jude Bellingham, Jarrod Bowen, Eberechi Eze, Phil Foden, Jack Grealish, Anthony Gordon, Harry Keane, James Maddison, Cole Palmer, Bukayo Saka, Ivan Toney, dan Ollie Watkins.
Tidak ada nama Marcus Rashford dan Jadon Sancho untuk pos di pemain depan.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Resmi Pimpin Timnas Portugal di EURO 2024, Ini 6 Rekor Gila yang Bisa Dia Pecahkan
Confirming the #ThreeLions' pre-#EURO2024 training squad! ????????????????????????????
— England (@England) May 21, 2024
Rashford sendiri adalah salah satu langganan di Timnas Inggris.
Winger Man United tersebut tidak akan ada namanya di Jerman bulan depan ditengarai akibat dari penurunan performanya musim ini.
Adapun Sancho, penampilan apiknya bersama Borussia Dortmund hingga dibawa ke final Liga Champions tidak serta merta membuat Southgate terpana.
Tiga pemain bintang Chelsea, Raheem Sterling, Reece James, dan Ben Chilwell, juga tidak dicantumkan namanya oleh Southgate.
Itu juga sama seperti Dominic Solanke dan Ben White.
Khusus Dominic Solanke, sang penyerang sejatinya berhasil tampil apik di Liga Inggris dengan kesuksesan mencetak 19 gol musim ini.
Untuk pos penjaga gawang, empat pemain dipanggil, Dean Henderson, Jordan Pickford, Aaron Ramsdale, dan James Trafford.
Baca Juga: Bukan Bertahan di Real Madrid, Toni Kroos Pensiun Selepas EURO 2024
Jordan Pickford akan menjadi pilihan utama untuk mengisi posisi kiper utama dengan 2 nama lainnya dari 3 tersisa akan bergabung dengannya ke Jerman.
Di luar itu, pos pertahanan juga menjadi perhatian utama dari Southgate.
Keberaraan Luke Shaw dalam daftar juga belum bisa dipastikan untuk putaran final Euro 2024.
Berikut daftar skuad awal Timnas Inggris untuk Euro 2024 seperti dikutip BolaSport.com dari Metro:
Penjaga gawang: Dean Henderson (Crystal Palace), Jordan Pickford (Everton), Aaron Ramsdale (Arsenal), James Trafford (Burnley)
Pemain bertahan: Jarrad Branthwaite (Everton), Lewis Dunk (Brighton), Joe Gomez (Liverpool), Marc Guehi (Crystal Palace), Ezri Konsa (Aston Villa), Harry Maguire (Man United), Jarell Quansah (Liverpool), Luke Shaw (Man United), John Stones (Man City), Kieran Trippier (Newcastle), Kyle Walker (Man City)
Pemian tengah: Trent Alexander-Arnold (Liverpool), Conor Gallagher (Chelsea), Curtis Jones (Liverpool), Kobbie Mainoo (Man United), Declan Rice (Arsenal), Adam Wharton (Crystal Palace)
Pemain depan: Jude Bellingham (Real Madrid), Jarrod Bowen (West Ham), Eberechi Eze (Crystal Palace), Phil Foden (Man City), Jack Grealish (Man City), Anthony Gordon (Newcastle), Harry Kane (Bayern Muenchen), James Maddison (Tottenham), Cole Palmer (Chelsea), Bukayo Saka (Arsenal), Ivan Toney (Brentford), Ollie Watkins (Aston Villa)
Komentar