STY Umumkan Skuad Timnas Indonesia Hadapi Irak dan Filipina, Marc Klok: Saya Kecewa - Halaman all - Wartakotalive

 

STY Umumkan Skuad Timnas Indonesia Hadapi Irak dan Filipina, Marc Klok: Saya Kecewa - Halaman all - Wartakotalive

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Pesepak bola Persib Bandung, Marc Klok, sangat terpukul usai tahu dirinya tak dipanggil ke Timnas Indonesia oleh Shin Tae-yong (STY) untuk pertandingan Juni mendatang.

Seperti diketahui, Skuad Garuda akan menghadapi Irak dan Filipina, dalam lanjutan babak kedua Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia 2026.

Baca juga: Marc Klok Latihan Terpisah Sehari Jelang Timnas Indonesia Hadapi Vietnam

"Sejujurnya, saya kaget karena harus melihatnya di media. Jadi, saya akan mengatakan kekecewaan tetapi tidak putus asa. Apalagi setelah tampil bagus bersama Persib," kata Klok, kepada awak media.

Kendati demikian, Klok tetap menghormati keputusan yang diambil oleh juru taktik asal Korea Selatan itu.

Pemain kelahiran Belanda itu tetap berambisi tampil optimal bersama Pangeran Biru (julukan Persib), untuk memantaskan diri dipanggil ke Timnas Indonesia.

"Namun apapun keputusan pelatih, saya akan menghormati keputusannya. Tapi, saya yakin ini bukanlah akhir dari perjalanan saya bersama timnas," ujar Klok.

"Saya akan terus bekerja keras dan fokus pada permainan saya untuk memastikan bahwa saya tetap menjadi pilihan yang layak bagi pelatih," sambungnya.

Baca juga: Pesan Marc Klok kepada Pemain Muda di Timnas Indonesia Jelang Piala Asia 2023: Nikmati Semua Momen

Lebih lanjut, pemain berusia 31 tahun itu mendoakan agar Jordi Amat Cs, bisa meraih kemenangan dalam dua laga itu.

Seperti diketahui, dua pertandingan tersebut menjadi laga krusial bagi Skuad Garuda untuk melaju ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

"Saya mendoakan yang terbaik untuk tim untuk kualifikasi pada bulan Juni. Saya akan mendukung mereka," imbuh Klok.

Timnas Indonesia akan menjamu Irak, 6 Juni mendatang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta. Kemudian melawan Filipina, 11 Juni 2024.

Sekadar informasi, Timnas Indonesia saat ini menduduki peringkat kedua dalam grup F babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Skuad Garuda mengoleksi tujuh poin, hasil dari dua kemenangan, satu hasil imbang dan menelan satu kekalahan.

Timnas Indonesia hanya membutuhkan dua hasil imbang dalam dua pertandingan mendatang.

Tambahan dua poin dari hasil imbang akan mengamankan posisi Indonesia sebagai runner-up untuk bisa lolos ke babak ketiga babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Dikutip dari situs resmi PSSI, pssi.org, Shin Tae-yong memanggil 22 pemain jelang tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2026 kontra Irak dan Filipina.

Juru taktik asal Korea Selatan itu tidak memanggil Elkan Baggott dan Marc Klok.

Shin Tae-yong juga tidak memanggil Edo Febriansah, Wahyu Prasetyo, Witan Sulaeman, Rachmat Irianto, dan Hokky Caraka.

Sementara itu, nama-nama langganan seperti Asnawi Mangkualam, Rizky Ridho, Pratama Arhan, Marselino Ferdinan, Justin Hubner, Nathan Tjoe-A-On, Ivar Jenner dan lain-lain masih tetap menghiasi pasukan Merah Putih.

Saat ini, Indonesia berada di peringkat kedua Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan mengemas tujuh poin dari empat pertandingan.

Daftar 22 Pemain Timnas Indonesia versus Irak dan Filipina:

1. Adi Satryo (PSIS)

2. Ernando Ari (Persebaya)

3. Jordi Amat (Johor Darul Takzim)

4. Justin Hubner (Cerezo Osaka)

5. Rizky Ridho (Persija)

6. Muhammad Ferrari (Persija)

7. Jay Idzes (Venezia FC)

8. Pratama Arhan (Suwon FC)

9. Shayne Pattyama (KAS Eupen)

10. Sandy Walsh (KV Machelen)

11. Asnawi Mangkualam (Port FC)

12. Nathan Tjoe-A-On (Swansea FC)

13. Yance Sayuri (PSM)

14. Yacob Sayuri (PSM)

15. Thom Haye (SC Heerenveen)

16. Ricky Kambuaya (Dewa United)

17. Ivar Jenner (Jong Utrecht)

18. Marselino Ferdinan (KMSK Deinze)

19. Dimas Drajad (Persikabo 1973)

20. Ragnar Oratmangoen (FC Groningen)

21. Egy Maulana (Dewa United)

22. Rafael Struick (ADO Den Haag)

Baca berita Wartakotalive.com lainnya di Google News

Ikuti saluran WartaKotaLive.Com di WhatsApp: https://whatsapp.com/channel/0029VaYZ6CQFsn0dfcPLvk09

Sumber: Warta Kota

Komentar

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)

Berbagi Informasi

Goal Indonesia

Kopiminfo

Liputan Informasi 9

Media Informasi

Opsiin

Opsi Informasi

Opsitek