Link Live Streaming Man United vs Arsenal: Kedigdayaan The Gunners Ditantang Setan Merah di Old Trafford

 

Link Live Streaming Man United vs Arsenal: Kedigdayaan The Gunners Ditantang Setan Merah di Old Trafford

HARIAN DISWAY - Manchester United akan menghadapi Arsenal di Old Trafford pada pekan ke-37 Liga Inggris  2023/2024. Pertandingan tersebut dijadwalkan berlangsung pada Minggu, 12 Mei 2024 pukul 22.30 WIB. 

Mimpi Manchester United untuk bercokol di empat besar klasemen sudah sirna. Hal itu terjadi ketika Setan Merah (sebutan Manchester United) menelan kekalahan telak atas Crystal Palace 4-0 pekan lalu. 

MU (akronim Manchester United) tampil buruk di beberapa laga terakhir. Dalam lima pertandingan terakhir di liga, Bruno Fernandes cs hanya bisa memetik satu kemenangan. 

BACA JUGA:Resmi! Anthony Martial Tinggalkan Man Utd dengan Status Free Agent, Pindah ke Mana?


MANCHESTER United vs Sheffield United 4-2: brace Bruno Fernandes selamatkan Setan Merah. -Oli Scarff-AFPLink Live Streaming Man United vs Arsenal: Kedigdayaan The Gunners Ditantang Setan Merah di Old Trafford

Kemenangan MU itu terjadi ketika mereka menundukkan Sheffield United 4-2 di Old Trafford, 25 April 2024. Setelah itu, Manchester United kesulitan untuk meraih kemenangan lagi. 

Buktinya, dua laga pasca kemenangan itu MU hanya bisa merain satu hasil seri dan menelan kekalahan kontra Crystal Palace 4-0. 

Sementara itu, Arsenal berada dalam performa yang sangat baik dan siap bertarung keras untuk meraih kemenangan. Martin Odegaard cs tak ingin kehilangan momentum untuk bersaing dengan Manchester City memperebutkan gelar juara Liga Inggris. 

BACA JUGA:Nottingham Forest vs Man Utd 0-1, Erik ten Hag: Kami Konsisten, Lho...


Hajar Bournemouth, Arsenal Masih Anteng Pimpin Klasemen Premier League-@Arsenal-InstagramLink Live Streaming Man United vs Arsenal: Kedigdayaan The Gunners Ditantang Setan Merah di Old Trafford

Dalam empat pertandingan terakhir, Arsenal selalu meraih kemenangan. Mereka berhasil mengalahkan Wolverhampton 2-0, Chelsea 5-0, Tottenham 3-2, dan terakhir mereka bisa membenamkan Bournemouth 3-0.

Kemenangan terakhir Arsenal atas Bournemouth itu didapat berkat gol-gol dari Bukayo Saka via penalti, Leandro Trossard, dan Declan Rice.

Jika melihat dari segi performa, Arsenal jelas unggul jauh dibandingkan Manchester United. Dalam delapan pertandingan terakhir di semua kompetisi, MU hanya meraih dua kemenangan, salah satunya melawan tim divisi dua Coventry City di laga semifinal FA Cup lewat adu penalti.

BACA JUGA:Debut RefCam di Liga Inggris: Intip Wujud Mungil si Kamera Wasit

Pada pertemuan pertama di liga musim ini, The Gunners (sebutan Arsenal) berhasil mengalahkan Manchester United dengan skor 3-1 di Emirates Stadium pada pekan keempat liga. 

Kategori :

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita