Kemenpora Gelar Lokakarya Pembinaan Olahraga Prestasi - detk

 

Kemenpora Gelar Lokakarya Pembinaan Olahraga Prestasi

Randy Prasatya - detikSport
Kamis, 16 Mei 2024 03:02 WIB
Kemenpora
Foto: dok.Internet
Jakarta -

Kemenpora RI menggelar Lokakarya Sentra Pembinaan Olahraga Prestasi dan Rapat Kerja Nasional Badan Pembina Olahraga Pelajar Seluruh Indonesia (BAPOPSI) 2024 pada tanggal 13 - 16 Mei 2024 di Hotel Patra Semarang, Jawa Tengah.

Acara yang dibuka oleh Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Surono bersama Kadisporapar Prov Jawa Tengah, Agung Haryadi tersebut diikuti 85 orang peserta yang membidangi keolahragaan dari 38 Provinsi di Indonesia, dan beberapa pengurus pusat BAPOPSI.

Pada pembukaan tersebut, Surono menyampaikan pertemuan ini merupakan bentuk dukungan kita terhadap salah satu visi dari lima visi Presiden Joko Widodo, di mana peran Kemenpora berada pada visi pembangunan sumber daya manusia, pada poin dua yakni meningkatkan kualitas pendidikan dan manajemen talenta.

Baca juga:

"Semua itu mengarah pada pengembangan budaya dan peningkatan prestasi olahraga, dengan tujuan peningkatan kualitas anak, perempuan dan pemuda. Serta untuk peningkatan produktivitas dan daya saing di tingkat dunia," kata Surono, yang dikutip dari situs resmi Kemenpora.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Surono juga mengatakan pembahasan pada pertemuan ini memiliki maksud dan tujuan untuk, mensinergikan dan menyelaraskan program antara pusat dalam hal ini Kemenpora dengan Daerah atau Provinsi dalam menjalankan program-program khususnya pada Sentra Pembinaan Olahraga Prestasi.

"Sehingga semua upaya ini bisa bermuara ke satu tujuan demi kemajuan olahraga Indonesia di level dunia. Juga sebagai bentuk sosialisasi program kegiatan pada unit kerja asdep Sentra Pembinaan Olahraga Prestasi dan Asisten Deputi lainnya di lingkungan di Deputi Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga," tambah Surono.

Sementara Asisten Deputi Sentra Pembinaan Olahraga Prestasi, Aziz Ariyanto menyampaikan dalam momentum ini juga untuk menyampaikan, hasil evaluasi dan monitoring PPLP dan pelaksanaan evaluasi penyelenggaraan POPNAS tahun 2023 Palembang Sumatera Selatan.

"Pertemuan ini sebagai ajang untuk melakukan pembahasan dan sinkronisasi kompetisi dan kejuaraan nasional antar pelajar dan kejuaraan antar PPLP tahun 2024 dan tahun-tahun selanjutnya. Dari pembahasan ini tentu akan dilanjutkan dengan Rakernas BAPOPSI tahun 2024," kata Azis.





Simak Video "Bangun Gaya Hidup Olahraga, Kemenpora Libatkan Komunitas"


(ran/bay)

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita