Hasil Malaysia Masters 2024 - Jafar/Aisyah Dihentikan Racikan Anyar China yang Baru Saja Juara - Semua Halaman - Bolasport

 

Hasil Malaysia Masters 2024 - Jafar/Aisyah Dihentikan Racikan Anyar China yang Baru Saja Juara - Semua Halaman - Bolasport

BOLASPORT.COM - Ganda campuran Indonesia, Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila Putri Pranata, tersingkir pada babak pertama Malaysia Masters 2024.

Langkah pasangan muda Merah Putih tersebut harus terhenti pada laga perdana mereka pada pekan ini di di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Rabu (22/5/2024)

Jafar/Aisyah tak mampu menghalau keganasan Guo, Xin Wa/Chen Fang Hui (China), pasangan anyar China yang baru saja memetik gelar juara di Thailand Open 2024 pekan lalu.

Jafar/Aisyah tertekan sejak awal permainan dimulai.

Mereka sempat mendapat momentum untuk melawan akan tetapi hilang fokus dan membuat kesalahan di poin krusial hingga kalah dua gim langsung dengan skor 16-21, 15-21.

Gim pertama dijalani Jafar/Aisyah dengan berada di bawah tekanan lawan.

Pasangan muda di Pelatnas PBSI ini tertinggal lebih dulu dan belum mampu mengeluarkan permainan terbaik.

Jafar/Aisyah belum mampu merebut kendali permainan sampai mereka tertinggal 8-11 di interval gim pertama.

Baca Juga: Hasil Malaysia Masters 2024 - Permalukan Wakil Tuan Rumah, Rinov/Pitha ke Babak Kedua

Setelah jeda, Jafar/Aisyah sebenarnya hampir mendapat momentum untuk melawan balik.

Menguasai area depan menjadi cara mereka untuk lebih banyak menginisiasi serangan dan berhasil memepet skor lawan dari 14-16 sampai 16-18.

Sayangnya ketika situasi kritis tiba, pasangan muda Indonesia ini banyak melakukan kesalahan sendiri yang merugikan.

Gim pertama jatuh untuk lawan dengan skor 21-16.

Memasuki gim kedua, agresivitasi Jafar/Aisyah lebih terlihat.

Variasi mereka dalam menyerang juga lebih banyak. Sampai Jafar/Aisyah unggul 5-4.

Namun, lagi dan lagi begitu momentum untuk menguasai pertandingan datang, Jafar/Aisyah malah banyak melakukan kesalahan sendiri.

Unforced error yang terjadi secara beruntun di area net membuat mereka merugi dan tertinggal empat angka di 5-9.

Interval kembali menjadi milik pasangan China dengan kedudukan 11-8.

Setelah interval, berbeda dari gim pertama, kali ini Jafar/Aisyah benbar-benar dalam kendali lawan. Mereka hanya bisa terus bertahan hingga ditinggal di kedudukan 9-15.

Sempat berusaha mengejar hingga 14-16, Jafar/Aisyah kurang mulus dalam melakukan rotasi dan sejak itu kembali tertekan hingga kalah 15-21.

Dengan kekalahan Jafar/Aisyah, maka ganda campuran Indonesia tersisa tiga pasangan yang melaju ke babak 16 besar.

Mereka adalah Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati.

Baca Juga: Hasil Malaysia Masters 2024 - Cegah Wakil India Bangkit, Dejan/Gloria Menang dalam 31 Menit

Komentar

Opsi Media Informasi Group

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)

Berbagi Informasi

Goal Indonesia

Kopiminfo

Liputan Informasi 9

Media Informasi

Opsiin

Opsi Informasi

Opsitek