Poin Head to Head Seimbang, Madura United Dirugikan usai Imbang Lawan Dewa United - Semua Halaman - Bolanas

 

Poin Head to Head Seimbang, Madura United Dirugikan usai Imbang Lawan Dewa United - Semua Halaman - Bolanas

By , Kamis, 25 April 2024 | 18:50 WIB
Selebrasi pemain Madura United usai Malik Risaldi mencetak gol ke gawang Dewa United pada pekan ke-33 Liga 1 2023/2024.Selebrasi pemain Madura United usai Malik Risaldi mencetak gol ke gawang Dewa United pada pekan ke-33 Liga 1 2023/2024. (INSTAGRAM.com/MADURAUNITEDFC)

BOLANAS.COM - Madura United belum bisa mengamankan tiket championship series usai bermain imbang lawan Dewa United pada pekan ke-33 Liga 1 2023/2024.

Dewa United bermain imbang 2-2 dengan Madura United di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Kamis (25/4/2024).

Pertandingan ini sangat menentukan nasib kedua tim untuk lolos ke championship series.

Pertarungan sengit disuguhkan Madura United dan Dewa United.

Namun tak satu pun peluang berbuah gol hingga memasuki menit ke-15.

Peluang Madura via sepakan Dalberto Luan Belo masih bisa diamankan Sonny Ricardo Marciano.

Baca Juga: Alumni Garuda Select Pecah Telur, Bhayangkara FC Pesta Gol di Kandang Barito Putera

Tim tamu mendapat hadiah penalti usai Malik Risaldi dijatuhkan pada menit ke-20.

Sayangnya eksekusi penalti Jaja masih bisa digagalkan Sonny Stevens.

Pertandingan sempat terhenti cukup pada 15 menit akhir babak pertama setelah benturan keras antara Dalbreto dan Risto Mitrevski.

Keduanya harus mendapat perban di kepala.

Tak ada gol tercipta setelah pertandingan dimulai hingga babak pertama usai.

Pada babak kedua, pertandingan terpaksa ditunda karena lapangan di Stadion Indomilk Arena tergenang akibat diguyur hujan deras.

Perangkat pertandingan memutuskan untuk menunda laga selama 2x30 menit.

Babak kedua baru dimulai kembali pada pukul 17.40 WIB.

Madura United sukses memimpin 1-0 berkat gol Malik Risaldi pada menit ke-63.

Baca Juga: Sesumbar Pelatih Korsel: Kami akan Ukir Sejarah Lawan Indonesia

Risaldi berhasil mencetak gol keduanya untuk Madura United pada menit ke-75.

Dewa United yang tertinggal lantas bermain ofensif

Upaya tim tuan rumah akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-87.

Sepakan Egy Maulana Vikri dari dalam kotak penalti mengarah ke sudut kanan gawang.

Gempuran terus dilakukan Dewa United.

Alex Martins menjadi penyelamat Dewa United berkat gol sundulannya pada menit ke-90+5.

Skor 2-2 menjadi hasil akhir pertandingan.

Keributan sempat terjadi antara ofisial kedua tim di pengujung laga.

Wasit pun mengeluarkan kartu merah untuk staf ofisial Dewa dan pelatih Madura United, MaurĂ­cio Souza.

Hasil ini membuat Madura United tetap di peringkat keempat dengan 54 poin.

Sedangkan Dewa United naik ke posisi kelima klasemen dengan 51 poin.

Hasil imbang tersebut juga membuat Madura United, Dewa United, dan PSIS Semarang memiliki head to head seimbang.

Itu artinya Madura United belum bisa mengunci tiket ke championship series meski unggul tiga angka atas Dewa United.

Masih ada satu laga sisa yang akan dijalani Madura dan Dewa pada pekan ke-34.

Sementara itu, PSIS yang berada di urutan kelima dengan 50 poin baru melakoni laga pekan ke-33 melawan Persikabo 1973 pada esok hari.

Berikut poin head to head Madura, Dewa, dan PSIS:

Madura:
1-1 Dewa= 1
1-4 Dewa= 0
2-2 PSIS= 1
1-0 PSIS= 3

Dewa:
1-1 Madura= 1
4-1 Madura= 3
1-4 PSIS= 0
1-1 PSIS=1

PSIS:
2-2 Madura=1
0-1 Madura=0
4-1 Dewa=3
1-1 Dewa=1

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Komentar

Baca Juga

Opsi Media Informasi Group

Berbagi Informasi

Goal Indonesia

Kopiminfo

Liputan Informasi 9

Media Informasi

Opsiin

Opsi Informasi

Opsitek