AS Roma Vs Lazio: Gol Gianluca Mancini Menangkan I Lupi - Detik

 

AS Roma Vs Lazio: Gol Gianluca Mancini Menangkan I Lupi

Jakarta 

-

AS Roma memenangi laga derby melawan Lazio. Pasukan Daniele De Rossi itu menang 1-0 berkat gol Gianluca Mancini.

Duel Roma vs Lazio di pekan ke-31 Serie A digelar di Stadion Olimpico, Sabtu (6/4/2024) malam WIB. Mancini mencetak gol untuk Roma pada menit ke-42.

Kemenangan ini mengakhiri puasa kemenangan Roma di Derby della Capitale yang sudah berlangsung dua tahun. Kemenangan terakhir didapat Giallorossi pada Maret 2022.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dapat tambahan tiga angka, Roma kini mengumpulkan 55 poin di peringkat lima klasemen Liga Italia dan berjarak dua angka dari Bologna yang ada di empat besar. Sementara Lazio menempati posisi ketujuh dengan 46 poin.

Jalannya Pertandingan

Roma langsung menekan sejak awal. Leandro Paredes mencoba melepaskan tembakan voli, tapi melayang tipis di atas gawang Lazio.

Kesalahan lini belakang Roma nyaris berakibat fatal. Ciro Immobile mendapat bola dari Isaksen dan mencoba mengincar tiang dekat. Tapi sepakannya melebar dari gawang.

Roma mendapat tendangan bebas dan bola jatuh ke kaki Diego Llorente yang ada di sisi kanan kotak penalti. Dua kali tendangannya diblok pemain Lazio.

Tembakan Lorenzo Pellegrini dari luar kotak penalti masih bisa diantisipasi Mandas. Tak ada pemain Roma yang menyambut bola muntah.

Peluang untuk Roma. Angelino melepaskan umpan silang dari sisi kiri. Zeki Celik meneruskan dengan sundulan, tapi bola sempat memantul ke tanah sebelum melambung di atas mistar gawang.

Roma memecah kebuntuan pada menit ke-42. Berawal dari sepak pojok Paulo Dybala, Gianluca Mancini menanduk bola untuk menjebol gawang Lazio.

Roma mendapat tendangan bebas di depan kotak penalti Lazio pada awal babak kedua. Eksekusi Pellegrini melayang tipis di atas gawang.

Roma nyaris menggandakan keunggulan. Romelu Lukaku memimpin serangan balik dan mengoper ke Stephan El Shaarawy. Sial bagi Roma, sepakan El Shaarawy membentur tiang gawang.

Lazio sempat menjebol gawang Roma lewat Daichi Kamada, tapi dianulir wasit. Kamada berada dalam posisi offside saat menerima umpan.

Lazio terus memberikan tekanan. Tembakan Pedro memaksa Mile Svilar melakukan penyelamatan.

Pertandingan kemudian berjalan panas. Pemain dari kedua klub beberapa kali terlibat adu mulut dan membuat wasit mengeluarkan kartu kuning. Hingga akhir laga, serangan Lazio tak membuahkan hasil.

Susunan Pemain

Roma: Svilar; Celik, Mancini, Llorente, Angelino (Smalling 79'); Cristante, Paredes (Bove 81'), Pellegrini; Dybala (Abraham 79'), Lukaku, El Shaarawy (Spinazzola 70')

Lazio: Mandas; Casale, Romagnoli (Patric 46'), Gila; Marusic (Pellegrini 79'), Guendouzi, Vecino (Luis Alberto 70'), Felipe Anderson; Kamada, Isaksen (Pedro 46'); Immobile (Castellanos 46')

Simak Video "Lazio vs AS Roma Berakhir Tanpa Pemenang"

(nds/ran)

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita