Proyek Stadion Sepak Bola Berstandar FIFA di IKN Ini Telan Dana Hingga Rp180 Miliar, PSSI Siap Bangun 8 Lapangan! - Ayo Bandung

 

Proyek Stadion Sepak Bola Berstandar FIFA di IKN Ini Telan Dana Hingga Rp180 Miliar, PSSI Siap Bangun 8 Lapangan! - Ayo Bandung

LENGKONG, AYOBANDUNG.COM -- Stadion sepak bole bestandar FIFA akan segera berdiri di Ibu Kota Nusantara (IKN).

Proyek stadion sepak bola yang dibangun di IKN ini menelan dana dengan total nominal yang fantastis, yaitu mencapai Rp180,6 miliar.

Diketahui, Federasi Sepakbola Internasional yaitu FIFA ikut membantu pendanaan proyek stadion bola di IKN ini dengan memberikan dana sebesar Rp85,6 miliar.

Presiden Jokowi menilai bahwa dukungan dari FIFA untuk proyek stadion sepak bola ini menjadi bentuk kepercayaan internasional terhadap pembangunan IKN.

Tidak hanya itu, proyek stadion sepak bola di IKN ini juga mendapatkan dukungan dari pemerintah, yaitu anggaran dana sebesar Rp95 miliar.

Dikutip dari laman pssi.org pada Kamis, 14 Maret 2024, akan dibangun sebanyak 8 lapangan sepak bola berstandar FIFA di IKN.

Stadion sepak bola di IKN ini dibangun di atas lahan seluas 34,5 hektar dan akan dilengkapi dengan fasilitas pendukung lainnya.

Nantinya, stadion sepak bola yang menjadi pusat pelatihan nasional di IKN ini akan dilengkapi dengan asrama.

Stadion sepak bola berstandar FIFA ini dibangun di sub wilayah perencanaan (SWP) 1B IKN yang diperuntukan untuk area pendidikan dan pemerintahan.

Baca Juga: Ini Perbedaan Rumah Dinas di IKN untuk Menteri, Pejabat Tinggi hingga Eselon, 1 Tower Dihuni PNS Strata yang Sama

Dibangunnya stadion berstandar FIFA di IKN ini diharapkan dapat mendukung persiapan timnas sepak bola Indonesia.

Dikutip dari laman presidenri.go.id pada Kamis, 14 Maret 2024, Presiden Jokowi optimistis bahwa dibangunnya stadion sepak bola ini mampu membawa tim nasional Indonesia untuk bisa segera mendunia.

Proyek stadion sepak bola berstandar FIFA di IKN ini ditargetkan bisa rampung pada Mei 2024.

Presiden Jokowi mengungkap bahwa proyek stadion sepak bola berstandar FIFA di IKN ini diharapkan bisa digunakan pada Juni 2024.

Proyek Stadion Sepak Bola Berstandar FIFA di IKN Ini Telan Dana hingga Rp180 Miliar, PSSI Siap Bangun 8 Lapangan! (Freepik)

Demikian informasi mengenai proyek stadion sepak bola berstandar FIFA di IKN yang telan dana hingga Rp180 miliar dan siap dibangun 8 lapangan.***

Editor: Rizma Riyandi

Tags

Baca Juga

Komentar

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita