Ernando Terbang ke Vietnam, Gantikan Nadeo di Timnas Indonesia - CNN Indonesia

 Ernando Terbang ke Vietnam, Gantikan Nadeo di Timnas Indonesia

CNN Indonesia

Sabtu, 23 Mar 2024 15:19 WIB

Ernando Ari masuk menggantikan Nadeo Argawinata untuk laga Vietnam vs Indonesia. (AP/Hussein Sayed)

Jakarta, CNN Indonesia --

Ernando Ari menyusul rombongan Timnas Indonesia jelang lawan Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Ia bakal menggantikan Nadeo Argawinata di dalam skuad.

"Ernando menyusul jam 14.00. Dia akan mengganti posisi Nadeo," kata Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji kepada CNNIndonesia.com, Sabtu (23/3).

Sumardji belum bisa memastikan Ernando bakal bermain di partai kedua lawan Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3) mendatang. Ini menyusul kondisi kiper Persebaya itu yang dikabarkan belum prima 100 persen.

Dalam berita yang dirilis situs resmi PSSI pada Sabtu (23/3) siang, disebutkan pula Ernando ikut terbang ke Hanoi.

"Pelatih Shin Tae-yong juga menambah amunisi dengan memanggil kiper Ernando Ari dari Persebaya Surabaya," tulis PSSI

Sebelumnya, pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong menyatakan Nadeo Argawinata sedang mengalami cedera. Itu pula yang menjadi alasan kiper Borneo FC tersebut tak dimainkan dalam pertandingan lawan Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (21/3) lalu.

"Soal Nadeo, memang dia masih cedera sedikit mulai dari Borneo FC. Jadi saya putuskan untuk mengistirahatkannya," kata Shin Tae Yong dalam jumpa pers selepas pertandingan.

Sebagai gantinya, STY mempercayakan pos penjaga gawang pada sosok Adi Satryo. Kiper PSIS Semarang itu berhasil mengamankan gawang skuad Garuda dari bobolan pemain Vietnam dan Indonesia menang 1-0.

Saat ini, Indonesia berada di peringkat kedua dengan empat poin berkat satu kemenangan, satu hasil imbang, dan satu kekalahan. Sedangkan Vietnam ada di peringkat ketiga dengan tiga poin karena satu kali menang, dan dua kali kalah termasuk lawan Timnas Indonesia.

Pertandingan kontra Vietnam penting bagi Indonesia untuk menentukan nasib dalam persaingan menuju putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

(ikw/har)

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita