Dituduh Hina Keluarga Pelatih Porto, Mikel Arteta Cuma Jawab 2 Kalimat - Semua Halaman - Bolasport

 Dituduh Hina Keluarga Pelatih Porto, Mikel Arteta Cuma Jawab 2 Kalimat - Semua Halaman - Bolasport.com

  • Home
  • Champions
  • By Ade Jayadireja, Rabu, 13 Maret 2024 | 19:02 WIB

    Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, enggan berkomentar soal tuduhan menghina pealtih Porto. Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, enggan berkomentar soal tuduhan menghina pealtih Porto. (TWITTER.COM/TRIPPLE____M)

    BOLASPORT.COM - Pelatih ArsenalMikel Arteta, irit bicara saat ditanya soal tuduhan menghina keluarga Sergio Conceicao selaku nakhoda Porto.

    Duel panas terjadi di Emirates Stadium ketika Arsenal menjamu Porto dalam leg kedua babak 16 besar Lga Champions 2023-2024.

    Pertandingan yang berlangsung pada Rabu (13/3/2024) dini hari WIB tersebut berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan tuan rumah.

    Berkat gol tunggal Leandro Trossard, Arsenal menyamakan agregat menjadi 1-1.

    Agregat tidak berubah meski dua kali perpanjangan waktu selesai dimainkan.

    Kedua tim pun harus melakoni adu penalti guna menentukan pemenang.

    Di babak adu tos-tosan, Arsenal menang 4-2 usai dua algojo Porto gagal nyekor dari titik putih.

    Drama berlanjut selepas pertandingan, di mana Conceicao menolak berjabat tangan dengan Arteta.

    Diakui pria asal Portugal itu, dirinya bersikap demikian karena dihina oleh sang juru taktik Arsenal.

    "Mikel Arteta duduk di bangku cadangan selama pertandingan dan menghina keluarga saya dalam bahasa Spanyol,” tutur Conceicao.

    "Saya mengatakan kepadanya bahwa orang yang dia hina sudah tidak ada lagi di antara kami."

    "Biarkan dia khawatir tentang melatih timnya yang memiliki kualitas lebih dari cukup untuk bermain lebih baik," ucap dia.

    Ketika ditanya mengenai pernyataan dari Conceicao, Arteta hanya menjawab dengan dua kalimat.

    "Tidak ada komentar. Terima kasih banyak," kata dia seperti dikutip BolaSport.com dari Daily Star.

    Kubu Arsenal sendiri sudah membantah tuduhan pelatih Porto.

    Terlepas dari insiden antara Arteta dan Conceicao, The Gunners punya peluang menghasilkan dua gelar pada musim ini.

    Kans pertama datang dari Liga Champions dengan armada asuhan Mikel Arteta sudah mencapai perempat final.

    Adapun peluang juara terbesar bagi Arsenal adalah di Liga Inggris.

    Meriam London memimpin klasemen berkat torehan 64 poin usai menjalani 28 pertandingan.

    Perolehan angka Arsenal sama seperti Liverpool yang menduduki tangga kedua.

    Akan tetapi, The Gunners unggul selisih gol atas The Reds sehingga berhak menempati posisi tertinggi.

    Baca Juga

    Komentar

    Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita