Jose Mourinho: Timnas Inggris Bagus Banget, Bisa Juara Euro 2024 - detik

 

Timnas Inggris Bagus Banget, Bisa Juara Euro 2024

Rifqi Ardita Widianto

London -

Jose Mourinho melihat timnas Inggris punya komposisi yang sangat bagus. Pelatih asal Portugal itu percaya The Three Lions bisa juara Piala Eropa 2024.

Inggris masih puasa gelar di turnamen besar sejak menjuarai Piala Dunia 1966. Runner-up Piala Eropa 2020 adalah hasil terbaik sejak saat itu.

Pasukan Gareth Southgate harus puas terhenti di perempatfinal pada Piala Dunia 2022 lalu. Kini Inggris akan mencoba menyudahi puasa titel di Piala Eropa 2024 Jerman.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Secara komposisi tim, Inggris dianggap punya kualitas juara. Southgate punya kombinasi talenta muda dan pemain-pemain senior yang sama baiknya.

Generasi muda diwakili nama-nama seperti Declan Rice, Jude Bellingham, Trent Alexander-Arnold, Cole Palmer, Bukayo Saka, hingga Phil Foden. Para senior diwakili pemain-pemain seperti Harry Kane, Harry Maguire, Kyle Walker, Jordan Pickford, hingga John Stones.

Kualitas timnas Inggris diakui oleh pelatih legendaris Jose Mourinho, yang mengaku menolak tawaran dari FA pada 2007 silam. Meski tak mau mendoakan Inggris juara Euro 2024, namun Inggris disebut punya kemampuan untuk itu.

"Ini generasi yang sangat bagus. Mereka mencapai final Euro (2020), mereka bisa melakukannya (juara Euro 2024)," kata Mourinho di siniar Vibe with Five, dikutip Metro.

"Mentalitas pemain-pemain yang merantau ke luar negeri, misalnya Bellingham, saya percaya ada sesuatu yang membedakan antara anak-anak yang lahir di Inggris, berkembang di Inggris, dan bermain di Inggris."

"Dia bisa memberikan sesuatu yang berbeda, dia anak dunia. Dia punya karakter yang besar. Saya tak bisa bilang saya berharap mereka juara karena saya merasa Portugal bisa melakukannya dan berharap mereka melakukannya," tambahnya.

Simak Video "AS Roma Pecat Jose Mourinho!"
[Gambas:Video 20detik]

(raw/aff)

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita