Timnas Palestina Minta Maaf Gagal ke Perempat Final Piala Asia - CNN Indonesia

 

Timnas Palestina Minta Maaf Gagal ke Perempat Final Piala Asia

CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Timnas Palestina meminta maaf pada pendukung mereka atas kegagalan melaju ke perempat final Piala Asia karena kalah di tangan tuan rumah Qatar.

Palestina gagal melanjutkan langkah mereka ke babak perempat final. Palestina harus mengakui keunggulan Qatar dengan skor tipis 1-2. Daboub mewakili timnas Palestina meminta maaf atas kegagalan mereka melanjutkan perjalanan ke babak perempat final.

"Saya sangat bangga dengan perjuangan para juara kami. Mereka punya ambisi besar dan mereka bangga mewakili rakyat Palestina."

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pilihan Redaksi

"Rakyat Palestina sangat bergairah [terhadap sepak bola]. Kmai ingin membuat mereka bahagia namun kami minta maaf kamni tidak bisa melakukannya. Kami harap bisa tampil lebih baik di pertandingan berikutnya dan membalas kekalahan ini," tutur Daboub seperti dikutip dari Reuters.

Walaupun langkah mereka terhenti di 16 besar, pelatih Palestina Makram Daboub menyebut para pemain sudah melakukan yang terbaik di lapangan. Qatar yang tak tertandingi di fase grup bahkan dipaksa bekerja keras hingga akhir laga oleh Palestina.

"Para pemain sudah memberikan segala yang dimiliki terlepas dari situasi sulit yang kami alami saat ini. Saya tidak bisa meminta mereka untuk melakukan lebih dari yang telah mereka tunjukkan," ucap Daboub.

Timnas Palestina memberikan perlawanan sengit pada Qatar dalam laga yang berlangsung di Stadion Al Bayt, Senin (29/1). Mereka bahkan bisa lebih dulu mencetak gol lewat tembakan akurat Oday Dabbagh di menit ke-37.

Namun Qatar bisa mencetak dua gol balasan tak lama berselang. Hassan Al Haydos membukukan gol penyama kedudukan di injury time babak pertama. Sedangkan Akram Afif membawa Qatar berbalik memimpin di awal babak kedua, tepatnya di menit ke-49.

(ptr)

Komentar

Baca Juga (Konten ini Otomatis dan tidak dikelola oleh kami)

Berbagi Informasi

Goal Indonesia

Kopiminfo

Liputan Informasi 9

Media Informasi

Opsiin

Opsi Informasi

Opsitek