Buat Egy Cedera, Minamino Diserang Netizen Indonesia - CNN Indonesia

 

Buat Egy Cedera, Minamino Diserang Netizen Indonesia

CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Bintang timnas Jepang, Takumi Minamino membuat Egy Maulana Vikri cedera dan harus ditandu keluar lapangan di laga Piala Asia. Akun media sosial milik Minamino pun digeruduk netizen.

Minamino yang masuk sebagai pemain pengganti di menit ke-69 babak kedua langsung melakukan pelanggaran terhadap Egy beberapa saat kemudian. Dalam duel memperebutkan bola, kaki Minamino menginjak kaki Egy.

Egy langsung terkapar di lapangan dan tidak bisa melanjutkan pertandingan. Ia bahkan harus ditandu keluar lapangan. Minamino kemudian mendapat kartu kuning atas aksi ini.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pilihan Redaksi

Setelah laga berakhir, Minamino kemudian langsung mendapat 'sambutan hangat' dari netizen Indonesia. Netizen Indonesia menyuarakan kekecewaan mereka terhadap aksi Minamino di laga tersebut.

"Kartu kuning? Ini sepak bola bukan kung fu," tulis seorang netizen.

"Pemain brutal. Tidak punya rasa respek pada pemain lain," kata netizen lainnya.

Seorang netizen bahkan mengajak netizen lainnya untuk melakukan report massal terhadap akun milik Minamino. Tujuannya agar akun milik Minamino hilang dari instagram.

Di tengah banyaknya komentar-komentar yang menyerang Minamino, ada pula komentar netizen yang coba memberikan pandangan lebih adil, termasuk dari netizen Indonesia. Cederanya Egy dalam duel perebutan bola lawan Minamino disebut sebagai hal yang sudah jadi risiko olahraga sepak bola yang penuh dengan benturan.

Minamino sendiri saat ini bermain di AS Monaco. Ia termasuk salah satu pemain Jepang yang dikenal luas di dunia sepak bola karena pernah membela klub raksasa Inggris, Liverpool.

Di Piala Asia kali ini, Minamino sudah mencetak dua gol. Dua gol tersebut digelontorkan Minamino ke gawang Vietnam pada laga perdana.

(ptr/nva)

Baca Juga

Komentar

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita