0
News
    Home Burnley EPL Featured Juergen Klopp Liga Inggris Liverpool Pilihan Sepak Bola Sepak Bola Internasional

    Link Live Streaming Burnley vs Liverpool, Jurgen Klopp Enggan Remehkan Lawan - Trib

    4 min read

    Link Live Streaming Burnley vs Liverpool, Jurgen Klopp Enggan Remehkan Lawan

    Link Live Streaming Burnley vs Liverpool, Jurgen Klopp Enggan Remehkan Lawan
    AFP/HENRY NICHOLLS

    TRIBUNBATAM.id - Liverpool akan menghadapi Burnley pada laga pekan 19 Liga Inggris 2023-2024.

    Live Streaming Burnley vs Liverpool akan berlangsung pada Selasa (26/12/2023) malam atau Rabu (27/12/2023) pukul 00.30 WIB dini hari.

    Duel Burnley vs Liverpool akan digelar di Stadion Turf Moor, Inggris.


    Live streaming Burnley vs Liverpool dapat disaksikan melalui siaran langsung di SCTV.

    ( informasi mengenai link live streaming Burnley vs Liverpool dapat ditemukan di akhir berita ini )

    Pada laga kali ini tampaknya Liverpool lebih diunggulkan ketimbang Burnley.

    Pasalnya Liverpool berada di posisi yang lebih tinggi ketimbang Burnley di papan klasemen.

    Baca juga: Rencana Transfer Liverpool Bocor, Fabrizio Romano: Mereka Lagi Cari Bek

    Dimana Liverpool saat ini menduduki peringkat dua klasemen sementara.

    Sedangkan Burnley berada di zona merah atau di peringkat 19 klasemen sementara tepat satu strip di atas juru kunci.

    Namun catatan tersebut tampaknya tidak membuat Pelatih LiverpoolJurgen Klopp, meremehkan lawan mereka kali ini.

    Menurut Jurgen KloppBurnley sendiri merupakan tim yang patut diwaspadai.

    Dimana Jurgen Klopp melihat Burnley tim yang memiliki permainan yang cukup bagus.

    Apalagi Burnley juga berhasil meraih kemenangan pada laga terakhir mereka.

    Ketika Burnley menumbangkan Fulham dengan skor 2-0.

    "Saya tidak perlu melihat hasil melawan Fulham untuk melihat kualitas Burnley. Saya pikir Burnley bisa menang dengan mudah karena mereka punya banyak peluang bagus yang tidak bisa mereka manfaatkan,"

    "Ketika mereka bisa memanfaatkan peluang tersebut, mereka bisa memenangkan laga, itu pasti," tutur Jurgen Klopp dikutip dari situs resmi Liverpool.

    Jurgen Klopp juga menilai bahwa posisi Burnley saat ini di posisi klasemen bukan jaminan kekuatan mereka.

    Pelatih asal Jerman tersebut mengatakan bahwa Burnley memiliki pola permainan yang cukup berbahaya.

    "Saya tahu dari lama, Burnley jauh lebih baik ketimbang posisi mereka dan poin yang mereka miliki,"

    "Saya sudah menyaksikan laga Burnley dan saya terkesima dengan apa yang mereka lakukan," ujar Jurgen Klopp.

    Melihat tanggapan tersebut, tampaknya Jurgen Klopp tidak ingin Liverpool meremahkan Burnley pada laga kali ini.

    Jadwal Liga Inggris 2023-2024 Pekan 19

    Selasa, 26 Desember 2023

    Pukul 19.30 WIB - Newcastle vs Forest

    Pukul 22.00 WIB - Sheffield United vs Luton Town

    Pukul 22.00 WIB - Bournemouth vs Fulham

    Rabu, 27 Desember 2023

    Pukul 00.30 WIB - Burnley vs Liverpool

    Pukul 03.00 WIB - Man United vs Aston Villa

    Kamis, 28 Desember 2023

    Pukul 02.30 WIB - Chelsea vs Crystal Palace

    Pukul 02.30 WIB - Brentford vs Wolves

    Pukul 03.15 WIB - Everton vs Man City

    Jumat, 29 Desember 2023

    Pukul 02.30 WIB - Brighton vs Tottenham

    Pukul 03.15 WIB - Arsenal vs West Ham

    .

    Link Live Streaming Burnley vs Liverpool

    LINK >>>

    * link di atas hanya informasi terkait pengacakan dan keterbatasan hak siar di luar kewenangan TribunBatam.id

    (TribunBatam.id/Fahmi Ghifari)

    .

    * Baca berita Tribun Batam lainnya melalui tautan Google News ini

    Sumber: Tribun Batam
    Komentar
    Additional JS