Hasil Urawa Reds Vs Man City 0-3, The Citizens ke Final Lawan Fluminense - Kompas

 

Hasil Urawa Reds Vs Man City 0-3, The Citizens ke Final Lawan Fluminense

Kompas.com - 20/12/2023, 05:49 WIB
Gelandang Manchester City Mateo Kovacic (8) merayakan gol bersama rekan satu timnya pada pertandingan semifinal Piala Dunia Antarklub FIFA antara Manchester City vs Urawa Red Diamonds dari Jepang di King Abdullah Sports City di Jeddah pada 19 Desember 2023. (Foto oleh AFP)
Lihat Foto
Gelandang Manchester City Mateo Kovacic (8) merayakan gol bersama rekan satu timnya pada pertandingan semifinal Piala Dunia Antarklub FIFA antara Manchester City vs Urawa Red Diamonds dari Jepang di King Abdullah Sports City di Jeddah pada 19 Desember 2023. (Foto oleh AFP)(AFP)
Momen Peternak yang Lawan Maling Sujud Syukur Usai Dibebaskan dari Status Tersangka

KOMPAS.com - Manchester City berhasil menyingkirkan Urawa Red Diamonds pada semifinal Piala Dunia Antarklub 2023-2024. 

Laga Urawa Reds vs Man City berlangsung di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi, Rabu (20/12/2023) dini hari pukul 01.00 WIB.

Man City, yang datang sebagai juara Liga Champions Eropa, unggul telak atas kampiun Liga Champions Asia, Urawa Reds (Jepang), dengan skor 3-0 pada semifinal Piala Dunia Antarklub FIFA 2023-2024.

Gol kemenangan Man City pada laga ini tercatat atas nama Marius Hoibraten (gol bunuh diri 45+1), Kovacic (52'), dan Bernardo Silva (59').

Hasil ini mengantarkan pasukan Josep Guardiola itu ke final Piala Dunia Antarklub dan akan menghadapi wakil Brasil, Fluminense, pada Jumat (22/12/2023).

Man City pun memiliki kesempatan menjadi klub Inggris keempat yang memenangi gelar Piala Dunia Antarklub setelah Manchester United, Liverpool, dan Chelsea.

Terkait hal tersebut, Guardiola mengatakan, para pemain Man City tahu betapa pentingnya hal itu bagi klub.

"Untuk di final ini, Anda harus melakukan hal-hal luar biasa seperti memenangi Liga Champions. Ini mungkin satu-satunya kesempatan kami memainkan pertandingan ini seumur hidup kami," ucap Guardiola dikutip dari BBC Sports.

"Kami berada di final. Kami akan mencoba memenangi gelar yang belum kami miliki dan menyelesaikan tantangan ini," tuturnya.

"Berada di sini sungguh luar biasa bagi kami, kami tidak menganggapnya remeh, kami tahu kami mungkin tidak akan kembali lagi," ucap Pep dikutip dari ESPN.

Setelah menghadapi Fluminense, Man City selanjutnya akan beraksi di Premier League melawan Everton di Goodison Park pada 27 Desember.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita