Spalletti: Mudryk Sengaja Cari Pelanggaran
Momen kontroversial hadir di laga Ukraina vs Italia saat Mykhailo Mudryk terjatuh di kotak penalti usai 'terjadi kontak' dengan Bryan Cristante, namun wasit tak menunjuk titik putih. Kubu Gli Azzurri menilai keputusan itu sudah tepat.
Insiden tersebut mungkin saja mengubah hasil duel Kualifikasi Piala Eropa 2024 Grup C yang berlangsung di Leverkusen, Selasa (21/11/2023) dini hari WIB. Skor saat itu masih 0-0, dan laga sudah memasuki injury time.
Andai Ukraina mendapat penalti dan mencetak gol, mereka berpeluang besar menang dan akan lolos langsung ke Jerman, sementara Italia harus menjalani laga playoff. Akan tetapi, wasit Jesus Gil Manzano dari Spanyol menyatakan play on.
Ia juga merasa sudah cukup dengan silent check dari Video Assistant Referee dan tidak melihat tayangan ulang. Seusai laga, kejadian ini mendapat sorotan tajam karena banyak pihak yang menilai Ukraina layak mendapat penalti.
Dimintai tanggapan soal itu, Italia pun membela keputusan wasit. Sebuah hal yang wajar tentu saja, namun mereka menilai memang tak ada pelanggaran dalam situasi itu.
"Bagi saya situasinya tidak sejelas itu. Dari satu sisi (Cristante) terlihat menyentuhnya (Mudryk), namun saat dilihat dari sisi lain mereka nyaris tidak bersentuhan," ujar gelandang Italia, Davide Frattesi usai laga kepada RAI Sport.
Pelatih Luciano Spalletti juga berpendapat serupa. Ia justru menilai bintang Chelsea itu memang ingin disentuh lawan.
"Posisi kaki Cristante berada di sebelah kaki Mudryk, tapi tidak menginjaknya. Dia (Mudryk) sudah sedikit melompat, dia mencoba mengantisipasi dan mencari kontak," ujar Spalletti dalam jumpa pers usai laga, dikutip Tuttomercatoweb.
Hasil imbang 0-0 memastikan Italia lolos langsung ke Euro 2024 dengan status runner-up Grup C dengan 14 poin. Ukraina memiliki poin yang sama, namun kalah head-to-head usai takluk 1-2 di pertemuan pertama.
Komentar