BANDUNG, iNews.id - Laga matchday kedua Grup D Piala Dunia U-17 2023 yang mempertemukan Senegal dan Polandia dihentikan untuk sementara. Hal ini imbas hujan dan kilat yang menyambar di area Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Selasa (14/11/2023).
Pada awal laga, cuaca di sekitar stadion justru cerah. Namun, ketika laga berjalan di pertengahan babak pertama, cuaca berubah drastis menjadi gelap. Meski belum hujan, tetapi petir begitu keras menyambar disertai angin kencang.
Akibat kejadian itu, ofisial pertandingan memutuskan menunda laga pada menit 39. Pertandingan baru akan dilanjutkan ketika kondisi cuaca sudah memungkinkan untuk melanjutkan laga. Saat dihentikan, Senegal tengah unggul 2-0 atas Polandia.
"Ini adalah pengumuman keselamatan penting karena petir di sekitar stadion, pertandingan dihentikan dan akan dimulai kembali sesegera mungkin. Ini dilakukan demi keselamatan para pemain, ofisial pertandingan, dan penonton," bunyi pengumuman di stadion.
Ini menjadi kedua kalinya laga dihentikan di tengah laga di Stadion Si Jalak Harupat Bandung. Sebelumnya penundaan terjadi di matchday pertama Grup D yang mempertemukan Jepang dan Polandia.
Ketika itu, hujan deras yang melanda Stadion Si Jalak Harupat, membuat pertandingan terhenti sementara di sekitar menit ke-60-an. Setelah laga kembali dilanjutkan, Jepang berhasil mencetak gol melalui Rento Takaoka di menit ke-76. Sehingga laga berakhir dengan skor 1-0.
Editor : Fitradian Dhimas Kurniawan
Follow Berita iNews di Google News
Komentar