Link Live Streaming Piala Dunia U-17 2023 - Timnas U-17 Indonesia Sudah Kantongi Cara Bermain Ekuador - Superball

Link Live Streaming Piala Dunia U-17 2023 - Timnas U-17 Indonesia Sudah Kantongi Cara Bermain Ekuador

By M Hadi Fathoni, Jumat, 10 November 2023 | 12:35 WIB
Arkhan Kaka Putra (tengah) sedang berlatih bersama sejumlah pemain timnas U-17 Indonesia di Stadion 10 November, Surabaya, Jawa Timur, Kamis (9/11/2023). Arkhan Kaka Putra (tengah) sedang berlatih bersama sejumlah pemain timnas U-17 Indonesia di Stadion 10 November, Surabaya, Jawa Timur, Kamis (9/11/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

SUPERBALL.ID - Malam ini, Timnas U-17 Indonesia akan memulai langkah mereka di ajang Piala Dunia U-17 2023 melawan Ekuador.

Link live streaming laga Timnas U-17 Indonesia vs Ekuador tersedia di akhir artikel.

Tepat pada hari ini, Jumat (10/11/2023) turnamen Piala Dunia U-17 2023 resmi digelar.

Ajang tersebut akan berlangsung di Indonesia hingga 22 hari ke depan.

Tepatnya, Piala Dunia U-17 ini baru akan berakhir pada 2 Desember 2023 mendatang.

Pada hari ini, terdapat dua laga pembuka dari Grup A dan B.

Dari Grup A, ada duel antara Panama U-17 dan Maroko U-17 yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada pukul 16.00 WIB.

Sementara di Grup B tersaji duel antara Mali U-17 dan Uzbekistan U-17.

Laga Grup B tersebut akan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, pada jam yang sama.

Baca Juga: Tiket Timnas U-17 Indonesia Vs Ekuador Ludes, Gelandang Garuda Asia Justru Grogi

Di lain sisi, Timnas U-17 Indonesia juga akan bermain pada hari ini.

Namun, aksi skuad Garuda baru bisa disaksikan pada malam hari.

Tim besutan Bima Sakti itu akan meladeni Ekuador di Stadion Gelora Bung Tomo pada pukul 19.00 atau tepat sesudah upacara pembukaan ajang ini.

Jelang laga tersebut, skuad Garuda Asia dikabarkan sudah mengantongi pola permainan dari calon lawannya.

Hal itu diungkapkan langsung oleh Bima Sakti selaku pelatih kepala.

Bima menjelaskan bahwa ia dan jajaran staf kepelatihan lainnya sudah menganalisa peta kekuatan Ekuador melalui beberapa video.

Menurutnya, tim asal Amerika Selatan itu memiliki skuad yang cukup baik.

"Kami sudah lihat video mereka, tadi pagi kami informasikan ke para pemain," ucap Bima, dikutip SuperBall.id dari laman resmi PSSI.

"Mereka tim bagus, mereka memiliki kualitas individu yang baik," jelasnya.

Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 - Media Vietnam Jagokan Ekuador: Indonesia Pasti Kalah!

Pelatih berusia 47 tahun itu juga mengungkapkan bahwa dirinya sudah mengetahui taktik apa yang sering diandalkan oleh pasukan La Tri muda.

Bima menginformasikan kepada Arkhan Kaka dkk bahwa calon lawannya itu kerap unggul dalam skema set piece atau bola mati.

Skema itu lah yang paling menonjol dari tim yang dibesut oleh Diego Martinez tersebut.

Meski begitu, ia merasa anak asuhnya sama sekali tak gentar dengan kekuatan Ekuador.

Sebab, para pemain sudah bekerja dengan sangat keras ketika latihan.

Nantinya, ia juga percaya diri para pemain bisa mengantisipasi kekuatan lawan tersebut.

Yang terpenting, pemain harus lebih kuat lagi saat laga dimulai.

"Kami harus mengantisipasi itu (kekuatan Ekuador)."

"Yang paling penting juga kami mempersiapka tim sebaik mungkin," tandasnya.

Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 - Tegang Melanda Mental Pemain, Bima Sakti: Sekelas Ronaldo dan Messi Pasti Juga

Berikut link live streaming Timnas U-17 Indonesia vs Ekuador --- LINK

Baca Juga

Komentar

 Opsi Arenanews 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita