Sekaya Apa Sir Jim Ratcliffe Vs Pemilik Klub Liga Inggris Lainnya? - Detiksport

 

Sekaya Apa Sir Jim Ratcliffe Vs Pemilik Klub Liga Inggris Lainnya?

By Yanu Arifin
sport.detik.com
Sir Jim Ratcliffe kabarnya akan segera mengakuisisi Manchester United.
Sir Jim Ratcliffe kabarnya akan segera mengakuisisi Manchester United.
Manchester -

Sir Jim Ratcliffe kabarnya akan mengakusisi sebagian saham Manchester United. Ketimbang pemilik klub rival, sekaya apa miliarder Inggris itu di Liga Inggris?

Sir Jim Ratcliffe kabarnya akan mengakusisi 25 persen saham MU senilai 1,3 miliar paun, atau sekitar Rp 24,7 triliun. Ia maju membeli Setan Merah, setelah Sheikh Jassim mundur dari negosiasi.

Pria bernama asli Jim Arthur Ratcliffe merupakan pemilik perusahaan kimia Ineos. Menurut Sunday Times Rich List 2023, pria 70 tahun itu merupakan orang terkaya nomor dua di Britania Raya.

Menurut Sunday Times, kekayaan Sir Jim Ratcliffe hampir menyentuh 30 miliar paun, tepatnya 29,7 miliar paun atau sekitar Rp 568,3 triliun. Mayoritas kekayaannya berasal dari Ineos, yang menjadi perusahaan kimia terkemuka di dunia.

Dengan uang sebanyak itu, apakah Sir Jim Ratcliffe menjadi yang terkaya di Liga Inggris? Jawabannya adalah tidak.

Melansir The SunSir Jim Ratcliffe cuma menjadi nomor dua yang terkaya di Premier League. Ia masih kalah dari Public Investment Fund, konsorsium pemilik Newcastle United, yang diketuai Putera Mahkota Arab Saudi, Pangeran Mohammed bin Salman.

PIF memiliki kekayaan negara mencapai 538 miliar paun, atau setara Rp 10 ribu triliun. Uang sebanyak itu dimiliki PIF, yang memang gencar berinvestasi di banyak klub sepakbola.

Sir Jim Ratcliffe masih di atas Sheikh Mansour. Pemilik Manchester City asal Uni Emirat Arab itu punya kekayaan mencapai 17 miliar paun atau sekitar Rp 325,4 triliun.

Di tempat keempat Stan Kroenke dengan harta kekayaan mencapai 12 miliar paun atau sekitar Rp 229,7 triliun, dan lima besar pemilik terkaya ditempati Shahid Khan, pemilik Fulham, dengan harta mencapai 9,7 miliar paun atau sekitar Rp 185,6 triliun.

Sisanya ada Nassef Sawiris (Aston Villa), Josh Harris (Crystal Palace), Joe Lewis (Tottenham Hotspur), Todd Boehly (Chelsea), dan John Henry (Liverpool).

Jika jadi mengakuisisi MU, Sir Jim Ratcliffe kabarnya akan memegang kendali operasional tim. Di antaranya menentukan keputusan di level manajemen, hingga mencakup urusan teknis sampai mengurusi manajer dan pemain.

Dengan harta kekayaannya, jelas bukan perkara sulit bagi MU meminta pemain baru. Apakah Sir Jim Ratcliffe bisa membawa Setan Merah bersaing lagi di Liga Inggris, setelah absen juara selama 11 tahun?

Daftar Pemilik Terkaya di Premier League

1. PIF (Public Investment Fund Arab Saudi/Newcastle United) 538 miliar paun atau setara Rp 10 ribu triliun

2. Sir Jim Ratcliffe 29,7 miliar paun atau sekitar Rp 568,3 triliun

3. Sheikh Mansour (Manchester City) 17 miliar paun atau sekitar Rp 325,4 triliun.

4. Stan Kroenke (Arsenal) 12 miliar paun atau sekitar Rp 229,7 triliun

5. Shahid Khan (Fulham) 9,7 miliar paun atau sekitar Rp 185,6 triliun.

6. Nassef Sawiris (Aston Villa) 5,8 miliar paun atau sekitar Rp 111 triliun

7. Josh Harris (Crystal Palace) 5,7 miliar paun atau sekitar Rp 109 triliun

8. Joe Lewis (Tottenham Hotspur) 5 miliar paun atau sekitar Rp 95,6 triliun

9. Todd Boehly (Chelsea) 5 miliar paun atau sekitar Rp 95,6 triliun

10. John Henry (Liverpool) 4,2 miliar paun atau sekitar Rp 80,4 triliun

Simak Video "Dramatis! Man United Kalah 2-3 dari Galatasaray"
[Gambas:Video 20detik]

(yna/ran)

Baca Juga

Komentar

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita