Jeonnam Dragons Terus Merosot Gara-gara 4 Kartu Merah Musim Ini, Separuhnya Milik Asnawi Mangkualam - nolamas

 

Jeonnam Dragons Terus Merosot Gara-gara 4 Kartu Merah Musim Ini, Separuhnya Milik Asnawi Mangkualam

By Najmul Ula
bolanas.juara.net
September 24, 2023

BOLANAS.COM - Jeonnam Dragons terpaku di papan tengah gara-gara pemainnya hobi koleksi kartu merah, Asnawi Mangkualam jadi kolektor terbanyak.

Asnawi Mangkualam bertanggung jawab atas separuh dari total hukuman kartu merah Jeonnam Dragons di K-League 2 2023.

Jeonnam Dragons saat ini tertahan di peringkat tujuh K-League 2 2023, dengan raihan 44 poin dari 31 pertandingan.

Sebagai klub raksasa Korea Selatan yang musim lalu berpartisipasi di Liga Champions Asia, posisi tersebut jauh dari target.

Hanya juara kasta kedua yang meraih tiket promosi otomatis ke K-League 1, yang berarti Jeonnam tertinggal 15 poin!

Teranyar, Jeonnam takluk dengan skor 1-3 dari tim tamu, Cheonan City, pada Sabtu (23/9/2023) kemarin.

Kekalahan di kandang sendiri itu sedikit banyak dipengaruhi kartu merah Yoo Ji-ha pada menit ke-42.

Saat bek tengah andalan Jeonnam itu diusir wasit, skor masih tipis 1-2 untuk keunggulan tim tamu.

Andai tak ada kartu merah, tim besutan Lee Jang-kwan memiliki pemain lengkap untuk menyamakan skor, bukannya kebobolan lagi pada babak kedua.

Kartu merah untuk Yoo membuat catatan disiplin Jeonnam semakin miris pada musim ini, yaitu empat kartu merah!

Kabar buruk bagi fans Tanah Air, separuh dari hukuman tersebut dialamatkan kepada bek kanan timnas IndonesiaAsnawi Mangkualam.

Asnawi Mangkualam tercatat dua kali menelan diusir wasit, sekali berupa kartu merah langsung dan sekali berupa dua kali kartu kuning.

Kartu merah langsung didapat pada pertandingan pekan kedua melawan Gyeongnam FC (5/3/2023), saat ia memasang pul sepatu ke kaki pemain lawan.

Kartu merah kedua diperoleh juga saat melawan Gyeongnam, yaitu pekan ke-31, Minggu (17/9/2023).

BolaNas.com
Pelanggaran Asnawi Mangkualam yang diganjar kartu merah oleh wasit setelah berdiskusi dengan VAR di laga Jeonnam Dragons vs Gyeongnam (5/3/2023).

Pada laga pekan lalu, Asnawi dihukum kartu merah langsung saat memaksakan menjangkau bola yang sudah diamankan kiper, lalu kalah dalam duel 50:50 saat berebut bola udara dengan kaki.

Agresivitas Asnawi di Korea Selatan tersebut perlu dikurangi, andai ia ingin memikat klub kasta tertinggi.

Liga 1 Indonesia memang dikenal liga yang brutal dengan banyak pelanggaran keras tak dihukum wasit, dan Asnawi perlu move on dari kebiasaan itu.

Pendapat netizen seringkali tidak perlu didengar, tetapi Asnawi mungkin perlu melihat media sosial untuk menyadari kekurangannya.

"Sradak-sruduknya masih kebawa sampe sekarang, ini yang harus dihilangin sama Asnawi," tulis @krisna_deni_30 di Instagram Idn_abroad.

"Decision makingnya buat ngambil bola dari kaki lawan kudu bener-bener dilatih lagi karena kadang-kadang dia ngincer kaki lawan."

Level agresi Asnawi terkadang membuahkan hasil, seperti tiga tekel bersih terhadap Alejandro Garnacho saat timnas Indonesia meladeni Argentina.

Namun statistik Asnawi di K-League cukup mengkhawatirkan, dan tak ada cara lain selain introspeksi.

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita