Indonesia Gilas Taiwan 9-0 di Kualifikasi Piala Asia U-23, Ketum PSSI: Kemenangan Spesial By BeritaSatu

 

Indonesia Gilas Taiwan 9-0 di Kualifikasi Piala Asia U-23, Ketum PSSI: Kemenangan Spesial

By BeritaSatu.com
beritasatu.com
September 9, 2023
Para pemain Timnas U-23 Indonesia merayakan gol saat melawan Taiwan.
Para pemain Timnas U-23 Indonesia merayakan gol saat melawan Taiwan.

Solo, Beritasatu.com - Pujian diberikan Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Erick Thohir atas keberhasilan Timnas U-23 Indonesia yang menggilas Taiwan 9-0 dalam laga kualifikasi Piala Asia U-23 2024 untuk Grup K di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (9/9/2023). Erick menilai kemenangan besar ini terasa sangat spesial.

Pasalnya sembilan gol yang dicetak skuad Garuda Muda itu cocok dengan tanggal dan bulan bermain, yakni 9 September 2023 yang sesuai dengan peringatan Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke-40 tahun ini.

Tidak hanya soal angka, kemenangan Indonesia juga menjadi kado terindah bagi peringatan Haornas ke-40 jika ditinjau dari segi tempat. Kemenangan tim Garuda Muda dari Taiwan terjadi di Solo dan hal ini selaras dengan Haornas yang ide pertama kalinya dicetuskan pada gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) 1 pada 9-12 September 1984 di Solo.

“Hari ini tentu adalah hadiah buat Haornas yang memang lahir di Solo. Angka kemenangannya juga pas lagi, 9-0, 9 September. Selamat kepada Indonesia,” kata Erick ketika ditemui awak media di Stadion Manahan seusai laga dikutip Antara, Sabtu (9/9/2023).

Kemenangan besar ini membuat Indonesia menjadi pemuncak klasemen sementara grup K dengan 3 poin, unggul selisih gol dari Turkmenistan di posisi kedua dengan poin yang sama.

Dengan hasil ini maka Timnas U-23 Indonesia hanya membutuhkan hasil imbang pada laga pamungkas melawan Turkmenistan, Selasa (12/9/2023) untuk menjadi juara grup dan sekaligus lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024 di Qatar yang akan berlangsung pada 15 April sampai 3 Mei.

“Tadi saya masuk ke ruang ganti, saya sampaikan kepada pelatih Shin Tae-yong dan tentu saya berharap ini bisa fokus untuk masa depan kita,” ucap Erick.

Dikatakan Erick, jika Indonesia lolos ke putaran final harus menampilkan permainan terbaik. Pasalnya tiga tim teratas di Piala Asia U-23 2024 akan dihadiahi lolos ke Olimpiade Paris 2024.

“Karena kita berharap tentu, kalau tanggal 12 September bermain baik, kita masuk (putaran final Piala Asia U-23 2024), sehingga itu merupakan babak kualifikasi Olimpiade. Lalu untuk para pemain saya bilang ‘Anda mau gak main Olimpiade?’,” ucap Erick.

Namun, Erick berharap Garuda Muda tidak lengah dan terlena dengan kemenangan besar ini. Pasalnya, lawan berikutnya Turkmenistan tidaklah mudah. Skuad asuhan Agamydradov Ahmet itu sebelumnya menang 4-0 atas Taiwan. Mereka akan diperkuat beberapa pemain senior yang sebelumnya dikalahkan timnas Indonesia senior 0-2 dalam FIFA Match Day.

Baca Juga

Komentar

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita