0
News
    Home Arsenal Featured Liga Champions Manchester United Pilihan Sepak Bola Sepak Bola Internasional

    Drawing Liga Champions - Arsenal dan Newcastle Masuk Grup Neraka, Man United Dapat Lawan Enteng dalam Simulasi - Superball

    4 min read

     

    Drawing Liga Champions - Arsenal dan Newcastle Masuk Grup Neraka, Man United Dapat Lawan Enteng dalam Simulasi

    By Ragil Darmawan, Rabu, 30 Agustus 2023 | 19:16 WIB
     Drawing atau pengundian fase grup Liga Champions akan dilakukan pada Kamis (31/8/2023). (UEFA.COM)

    SUPERBALL.ID - Sebuah superkomputer telah memperkirakan hasil drawing atau undian Liga Champions. Beginilah nasib tim-tim Liga Inggris.

    Enam tim terakhir di babak penyisihan grup Liga Champions akan ditentukan tengah pekan ini, setelah babak play-off kualifikasi berakhir.

    Setelah pertandingan play-off itu berakhir, ajang Liga Champions bakal dimulai dengan total 32 tim peserta yang lolos ke babak penyisihan grup.

    Tim-tim tersebut akan dikelompokkan menjadi delapan grup, yang masing-masing grupnya berisikan empat tim.

    Dalam setiap grup tidak boleh terdapat dua tim yang berasal dari konfederasi yang sama.

    Sejauh ini, baru ada 29 tim yang dipastikan lolos ke fase grup Liga Champions.

    Tiga tim tersisa masih harus menunggu hasil pertandingan play-off, Kamis (31/8/2023) dini hari WIB.

    Sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Sportbible, tiga tim terakhir yang diprediksi bakal menyusul yakni Kopenhagen, Antwerp, dan Rangers.

    Baca Juga: Pernah Cicipi Final Liga Champions, Andre Onana Siap Bantu Man United Kembali Rengkuh Si Kuping Besar

    Berdasarkan jadwal, drawing Liga Champions akan dilangsungkan pada Kamis (31/8/2023) waktu setempat.

    Setelah tiga tahun dilakukan di tempat lain, pengundian Liga Champions musim ini kembali dilakukan di Forum Grimaldi, Monaco, Prancis.

    Bagi kalian yang ingin menyaksikan langsung drawing tersebut dapat dilihat melalui laman UEFA.com.

    Pot 1 berisi juara bertahan Liga Champions Manchester City, juara Liga Europa Sevilla, dan enam tim juara liga domestik.

    Sedangkan tiga pot lainnya akan diurutkan berdasarkan peringkat koefisien, yang ditentukan sesuai penampilan klub di kompetisi UEFA.

    Manchester United dan Arsenal akan menempati Pot 2, sementara Newcastle yang kembali ke kompetisi Eropa untuk pertama kalinya dalam satu dekade, akan berada di Pot 4.

    Berdasarkan pembagian pot di atas, berikut adalah prediksi bagaimana superkomputer memperkirakan hasil undian Liga Champions musim ini.

    GRUP A:
    Sevilla, Porto, Lazio, Antwerp

    GRUP B:
    Feyenoord, Real Madrid, Shakhtar Donetsk, Lens

    GRUP C:
    Bayern Muenchen, Arsenal, RB Salzburg, Celtic

    GRUP D:
    Manchester City, Inter Milan, Red Star Belgrade, Union Berlin

    GRUP E:
    Barcelona, Borussia Dortmund, AC Milan, Newcastle United

    GRUP F:
    PSG, RB Leipzig, Rangers, Real Sociedad

    GRUP G:
    Benfica, Atletico Madrid, Kopenhagen, Galatasaray

    GRUP H:
    Napoli, Man United, Braga, Young Boys

    Simulasi hasil undian di atas tentu cukup merugikan bagi Arsenal dan Newcastle.

    Arsenal secara historis mengalami serangkaian kekalahan telak melawan juara Liga Jerman dalam satu dekade terakhir.

    Sedangkan Newcastle harus berhadapan dengan tiga tim raksasa yang punya pengalaman luar biasa di Liga Champions.

    Komentar
    Additional JS