Mbappe Disarankan Pindah ke La Liga atau Premier League By BeritaSatu - Arenanews

Post Top Ad

demo-image

Mbappe Disarankan Pindah ke La Liga atau Premier League By BeritaSatu

Share This
Responsive Ads Here

 

Mbappe Disarankan Pindah ke La Liga atau Premier League

By BeritaSatu.com
beritasatu.com
July 10, 2023
Kylian Mbappe dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Prancis untuk keempat kalinya secara beruntun.

Paris, Beritasatu.com - Kylian Mbappe disarankan untuk pindah bermain di kompetisi La Liga atau Premier League jika ingin tetap bersaing di level teratas. Saran ini disampaikan mantan penyerang Barcelona, Hristo Stoichkov.

“Dia adalah pemain hebat. Kami telah berbicara dan dia mengatakan kepada saya bahwa impiannya yang lebih besar adalah memenangkan Ballon d'Or. Sulit untuk mencapai levelnya dan terlebih lagi untuk tetap berada di level tersebut,” kata Stoichkov kepada Stats Perform.

Masa depan Mbappe di PSG saat ini sedang menghadapi ketidakpastian. Setelah menolak bergabung dengan Real Madrid tahun lalu demi mendapatkan kontrak baru berdurasi dua tahun di Parc des Princes, Mbappe kini menolak untuk menandatangani perpanjangan kontrak di PSG.

Hal itu membuat pemain berusia 24 tahun itu tidak disertakan dalam tur pra-musim PSG di Asia.

Stoichkov menyarankan Mbappe harus memaksa pindah ke luar negeri jika dia ingin benar-benar menantang dirinya sendiri.

“Mungkin PSG memilih dia, (Lionel) Messi, Neymar, Sergio Ramos dan (Gianluigi) Donnarumma untuk memiliki tim yang kompetitif dan bisa memenangkan Liga Champions, tetapi itu tidak mungkin. Jika Mbappe ingin bersaing secara besar-besaran, ia harus pergi ke Liga Spanyol atau Premier League. Di Inggris, ada tim-tim yang bisa merekrutnya, (seperti) Manchester City, Liverpool atau Arsenal,” tutur Stoichkov.

Namun menurut Stoichkov. Mbappe harus memilih jalan yang paling membuatnya nyaman karena itu tidak akan mudah.

“Dia akan memiliki lebih banyak tekanan dan tekanan yang lebih besar. Kylian adalah pria yang hebat dan sangat rendah hati. Beberapa orang mengatakan bahwa dia sombong, tetapi sebenarnya tidak,” tambahnya.

Saksikan live streaming program-program BTV di sini

Search-light.f9feb9a5
Comment Using!!

Tidak ada komentar:

Post Bottom Ad

Pages