Lewati Laga Menegangkan, Fajar/Rian ke Final Korea Open 2023
Yeosu, Beritasatu.com - Ganda putra Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto melaju ke final Korea Open 2023. Langkah Fajar/Rian dipastikan setelah di semifinal mengalahkan pasangan tuan rumah, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae 17-21, 21-16, 21-18 di Jinnam Stadium, Sabtu (22/7/2023).
Butuh waktu selama 1 jam 13 menit buat Fajar/Rian mengakhiri pertandingan ini dengan kemenangan.
Di gim pertama, kedua pasangan kejar mengejar perolehan angka. Fajar/Rian sempat unggul 12-11 tetapi skor terus ketat hingga kemudian berbalik tertinggl 15-16. Beberapa kesalahan sendiri membuat Fajar/Rian tertinggal 15-18 hingga 17-20. Gim pertama ditutup Fajar/Rian dengan kekalahan 17-21 setelah smes Rian menyangkut di net.
Di gim kedua Fajar/Rian bangkit sejak awal. Mereka langsung tancap gas dalam perolehan poin. Unggul 2-1 melesat sampai 7-3. Namun dua kesalahan beruntun membuat keunggulan Fajar/Rian menjadi 7-5. Fajar/Rian terus unggul dalam perolehan pooin, meski sempat diperketat dengan skor 15-14. Mereka kembali memperlebar dengan keunggulan 17-14 dan menutup gim kedua dengan kemenangan 21-16.
Di gim penentu, Fajar/Rian sempat tertinggal 0-2 hingga 3-8. Setelah itu tiga poin beruntun didapat Indonesia untuk merapatkan jarak menjadi 7-8. Skor sempat imbang 11-11, 13-13, dan 14-14. Perolehan skor terus ketat hingga kembali imbang 16-16 dan 17-17. Fajar/Rian mampu meraih dua poin beruntun untuk unggul 19-17 dan 20-18. Gim penentu ditutup Fajar/Rian dengan kemenangan 21-18 setelah Seung Jae gagal mengembalikan bola.
Di babak final Fajar/Rian akan menghadapi pasangan India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty, Minggu (23/7/2023).
Saksikan live streaming program-program BTV di sini
Komentar