Hasil Final Badminton Asia Junior Championships 2023: Farizi/Joaquin Takluk, Indonesia Runner-up - Sportstars

 Hasil Final Badminton Asia Junior Championships 2023: Farizi/Joaquin Takluk, Indonesia Runner-up



YOGYAKARTA - Muhammad Al Farizi/Nikolaus Joaquin kalah di babak final Badminton Asia Junior Championships 2023 (BAJC 2023). Keduanya tumbang 11-21, 21-19, dan 13-21 dari Kenta Matsukawa/Daigo Tanioka. Tim bulu tangkis Indonesia harus puas menjadi runner-up Badminton Asia Junior Championships 2023.

Bermain di GOR Amongrogo, DI Yogyakarta, Selasa (11/7/2023) sore WIB, Farizi/Joaquin langsung keteteran dengan permainan Matsukawa/Tanioka sejak awal pertandingan di gim pertama. Keduanya nampak tertekan dengan serangan duet Jepang yang bermain agresif.

Tertinggal belasan poin, Al Farizi/Joaquin berupaya mengejar dengan meladeni permainan cepat Matsukawa/Tanioka. Namun demikian, ganda putra Indonesia itu justru kerap melakukan kesalahan fatal.

Tidak memberikan napas, Matsukawa/Tanioka akhirnya menang meyakinkan pada gim pertama dengan skor 11-21. Memasuki gim kedua, Matsukawa/Tanioka kembali bermain agresif sejak awal pertandingan.

Sementara, Al Farizi/Joaquin masih mencari celah kelemahan dari pertahanan Matsukawa/Tanioka. Sayang, keduanya kerap melakukan kesalahan fatal yang berujung poin untuk ganda putra Jepang.

Dalam keadaan tertekan, Al Farizi/Joaquin masih berani untuk melancarkan serangan. Namun, tembok pertahanan Matsukawa/Tanioka teramat tebal. Akhirnya, keduanya harus mengakui keunggulan Matsukawa/Tanioka pada jeda interval dengan skor 6-11.

Selepas jeda, Al Farizi/Joaquin yang berjarak empat poin terus bermain agresif. Strategi ini berdampak positif. Al Farizi/Joaquin sukses menyamakan kedudukan hingga membalikkan keadaan menjadi 13-12.

 

Permainan ngotot Al Farizi/Joaquin membuat Matsukawa/Tanioka kewalahan. Pada akhirnya, Al Farizi/Joaquin sukses mengalahkan Matsukawa/Tanioka pada gim kedua dengan skor 21-19.

Pada gim penentuan, kejar-kejaran poin antara kedua pasangan berlangsung sejak awal pertandingan. Sama-sama bermain dengan tempo lambat, kedua pasangan hanya menunggu kesalahan satu sama lain.

Namun, Al Farizi/Joaquin nampak tertekan setelah tertinggal pada jeda interval. Situasi itu membuat Matsukawa/Joaquin percaya diri untuk melancarkan serangan beruntun ke pertahanan Al Farizi/Joaquin.

Pada akhirnya, Matsukawa/Tanioka yang sudah unggul jauh berhasil mengunci kemenangan 13-21. Dengan demikian, tim bulu tangkis Jepang berhasil mengalahkan Indonesia 3-2.

Editor : Wikanto Arungbudoyo

Follow Berita Sportstars di Google New

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita