Hasil Badminton Asia Junior Championships 2023: Farizi/Joaquin Menang, Indonesia Melaju ke Semifinal - Sportstars

 

Hasil Badminton Asia Junior Championships 2023: Farizi/Joaquin Menang, Indonesia Melaju ke Semifinal - Sportstars.Id

Muhammad Gazza
10 Juli 2023, 13:03 WIB
Hasil Badminton Asia Junior Championships 2023: Farizi/Joaquin Menang, Indonesia Melaju ke Semifinal
Muhammad Al Farizi/Nikolaus Joaquin berhasil memenangi partai keempat babak perempat final Badminton Asia Junior Championships 2023 (Foto: Twitter/@INABadminton)
A A A

Mentas di GOR Amongraga, DI Yogyakarta, Senin (10/7/2023) siang WIB, Farizi/Nikolaus langsung tancap gas pada awal gim pertama. Mereka berhasil lebih memegang kendali pada partai penentuan bagi Indonesia ini.

Terus unggul, mereka akhirnya memimpin 11-7 pada interval gim pertama. Arora/Rana terlihat kesulitan mencuri poin dari pasangan Indonesia.

Di sisi lain, pasangan muda kebanggaan Tanah Air itu perlahan tapi pasti mengumpulkan poin dan menjauh dari pasangan India itu. Mereka unggul 18-10 jelang berakhirnya gim pertama.

Mendominasi sejak awal gim pertama, Farizi/Nikolaus berhasil menuntaskan gim pertama dengan skor 21-11. Indonesia hanya membutuhkan satu set lagi untuk bisa menuntaskan perlawanan India.

Pada awal gim kedua, pasangan Indonesia itu sempat tertinggal 1-2 terlebih dahulu, tetapi kemudian skor imbang menjadi 2-2. Terlalu berapi-api, Farizi/Nikolaus justru kerap melakukan kesalahan sendiri dengan memukul bola terlalu jauh.

Alhasil, mereka harus rela tertinggal cukup jauh 4-11 pada interval gim kedua. Selepas rehat, Farizi/Nikolaus masih terus memberikan poin cuma-cuma kepada sang lawan karena kesalahan sendiri dan skor menjadi 5-12.

Meskipun terlihat kesulitan untuk meraih poin, mereka terus berusaha untuk bermain secara agresif dan menekan Arora/Rana. Kendati demikian, perbedaan poin masih cukup jauh hingga 8-16.

Saat pasangan India hanya membutuhkan satu poin untuk mengakhiri gim kedua, Farizi/Nikolaus sempat mencuri beberapa poin berturut-turut hingga 15-20. Namun, pada akhirnya Arora/Rana mampu menuntaskan gim kedua dan memaksa gim ketiga dengan kemenangan 15-21.

Tak ingin kembali kecolongan, Farizi/Nikolaus langsung tancap gas pada awal gim penentuan ini. Mereka melesat meninggalkan pasangan India dengan skor 8-1.

Sempat kehilangan beberapa poin, pasangan Indonesia itu mampu menjaga keunggulan dengan skor 11-5 pada interval gim ketiga. Selepas interval, Farizi/Nikolaus melanjutkan penampilan apik hingga unggul 14-5.

Tempo pertandingan meningkat pada akhir-akhir gim penentuan ini dengan keunggulan 17-7 bagi pasangan Indonesia. Setelah mendapatkan perlawanan sengit, Farizi/Nikolaus mampu menuntaskan laga dengan skor 21-12.

Atas hasil tersebut, Indonesia sukses melaju ke babak semifinal setelah menang 3-1 atas India. Di babak empat besar nanti, Skuad Merah Putih akan menghadapi Thailand yang berhasil menumbangkan Malaysia dengan skor telak 3-0.

Editor : Wikanto Arungbudoyo

Follow Berita Sportstars di Google News

Tags

Baca Juga

Komentar

Opsi Arena

 Pusatin Sports 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita